JAGA POCONG Review

“The worst regret we can have in life is not for the wrong things we did, but for the right things we did for the wrong one.”

 

 

 

Pernah gak sih kalian pengen membantu orang lain dan seketika merasa menyesal setelah menawarkan bantuan tersebut? Sebaiknya jangan ampe pernah sih, yaa.. soalnya itu hal yang enggak baik. Membantu orang itu kudu ikhlas. Tidak boleh ada niat apa-apa kecuali buat meringankan beban yang ditawarin bantuan. Dan enggak boleh menggerutu jika ternyata orang tersebut mengharapkan bantuan yang lebih besar dari yang kita duga. Kayak Suster Mila yang sabar banget. Kerjaannya sehari-hari merawat pasien di rumah sakit. Bahkan ketika shiftnya sudah selesai dan dalam persiapan hendak balik ke rumah pun, Mila tak menolak diamanatkan untuk memberikan perawatan ke rumah pasien. Tapi sejujurnya, jika dihadapkan oleh situasi seperti Mila; ketika ia terlambat sampai di rumah pasien yang jauhnya minta ampun dan menemukan jawaban “Tolong jaga pocong ibu saya” atas pertanyaan “Ada yang bisa saya bantu?” niscaya aku akan menolak dengan halus, mengutuk pelan di dalam hati karena udah sok baik, dan pergi secepatnya dari tempat itu tanpa pernah menoleh lagi haha..

Tapi itu hanya salah satu dari banyak perbedaanku dengan tokoh Mila dalam film Jaga Pocong ini. Mau tahu satu lagi perbedaan antara kami? Aku gak akan pernah mengecek lemari yang terbuka sendiri. Anyway, pekerjaannya sebagai perawat membuat Mila enggak egois dan, tentu saja, berani. Mila merawat orang yang masih hidup, maupun yang sudah mati. Film ini dengan perlahan memperlihatkan Mila yang begitu telaten. Dia dimintai tolong oleh pria asing memandikan jenazah, kemudian mengafani mayat ibu tirinya. Tak sekalipun Mila menolak. Dia bahkan enggak kabur gitu aja ninggalin Novi, anak pemilik rumah yang kamarnya di lantai atas, begitu peristiwa-peristiwa ganjil terjadi dalam rumah tersebut. Bahkan setelah terang-terangan melihat Novi dirasuki hantu pun, Mila tetap kembali untuk anak tersebut.

alih-alih jenazah yang kena azab, di sini tokoh kita yang dirundung oleh ketakutan yang nyata

 

 

Pada mulanya, film ini tampak begitu membanggakan. Ada begitu banyak aspek yang aku suka dari film ini. Film ini terasa berbeda dengan horor-horor lain yang beredar belakangan ini. Nuansanya udah kayak horor psikologis. Kita dibenamkan begitu saja ke dalam masalah Mila, kita tidak tahu siapa dirinya, dan ekspektasi yang timbul adalah film bakal punya penjelasan yang cerdas dan masuk akal. Gimana pacenya yang deliberately dibuat lambat, memberikan kesempatan kepada kita untuk mengumpulkan benih-benih ketakutan sekaligus membuka mata mencari petunjuk dan kepingan puzzle cerita. Kita dibuat sama butanya dengan Mila. Aku suka gimana film ini enggak menggunakan elemen seperti film horor dengan keadaan sempit kebanyakan. Mila disuruh menjaga rumah beserta pocong dan seluruh isinya, dan film tidak membatasi Mila – juga kita – dalam mengeksplorasi rumah dengan foto-foto nyeremin yang membuat kita bertanya dalam hati kok pemilik rumahnya beda ama yang ada di pigura? Tidak ada ruangan yang diwanti-wanti tidak boleh dibuka, dan ini hanya akan membuat kengerian itu semakin menjadi lantaran kita tidak tahu pasti apa yang harus diantisipasi.

Perhatian kita akan segera terpusat pada jenazah fresh yang terbaring di atas tikar di lantai, tepat di tengah-tengah rumah. Ketakutan hadir dengan sangat efektif, misalnya ketika Mila melihat salah satu kapas yang menutup lubang hidung si jenazah lepas begitu saja. Dan setelah beberapa adegan kemudian, seluruh tali pocongnya lepas. Apa yang sebenarnya terjadi di sini? Untuk urusan menakuti, film bijaksana sekali memakai suara dan musik. Gambar-gambarnya pun diperhatikan dengan seksama. Perhatikan gimana Mila enggak begitu saja memasangkan kembali kapas ke dalam lubang hidung jenazah. Ada gestur dan tindak ekstra yang ia lakukan untuk menunjukkan rasa takut luar biasa yang sedang ia tahan.

Salah satu adegan paling emosional di film ini adalah ketika Mila menangis terduduk di lantai. It was an usual Acha’s signature powerful crying scene. Tapi tampak begitu conflicted. Karena kita melihat penyesalan di dalam dirinya. Untuk pertama kali dalam dunia profesionalnya, Mila menyesal setuju untuk membantu orang. Film dan tokoh Mila ini dapat menjadi sangat menarik apabila terus menggali sisi kemanusiaan yang miring seperti demikian.

 

 

Atmosfer di paruh pertama film terasa begitu unsettling. Ini adalah horor yang sangat contained, menawarkan kepada kita begitu banyak pertanyaan mengenai apa yang sebenarnya sedang terjadi. Aku bahkan tidak merasa mengenal Mila, keputusan-keputusan yang ia ambil terlihat so selfless. Aku menemukan kontras antara karakter Mila sebelum sampai di rumah tersebut dengan saat dia sudah mengalami banyak hal di rumah itu. Mila awalnya, terasa hanya just doing her job, kita melihat dia hanya memandang dari jauh ketika anak yang ia rawat meninggal dunia. Tapi ketika di rumah, dia jadi begitu peduli dengan keselamatan Novi, yang berjalan dengan bantuan alat dan punya asma. Mungkin Mila ingin ‘menebus’ diri apa gimana, yang jelas aku menunggu-nunggu arc tokoh ini berkembang. Informasi kenapa dia dan apa artinya ‘perjalanan’ yang ia tempuh di film ini. Dan di poin inilah aku merasa, sejauh ini, Jaga Pocong nyatanya adalah film horor yang paling membuatku kecewa di tahun 2018.

Tepatnya, setelah adegan mimpi di pertengahan film, kekhawatiranku mulai merekah. Harapanku ini bakal jadi cerita psikologis, semacam tentu saja kita bakal membayangkan yang bukan-bukan jika disuruh tinggal bersama pocong semalaman, menjadi sirna seketika. Film seperti sudah berpindah fokus, berpindah treatment, tone ceritanya menjadi berubah, bagian tengah film hingga penghabisan seperti dibuat oleh orang yang berbeda. Atau mungkin pembuatnya lelah membangun, dan memutuskan untuk menendang runtuh semuanya. Acha Septriasa adalah aktris yang cakap (dan cakep), ini adalah horor pertamanya, dia sepertinya sudah siap melakukan apa saja atas nama horor, dan apa yang film ini minta untuk dia lakukan? Memanggil nama Novi dengan berbagai ekspresi ketakutan yang berbeda. “Kamu di mana?”, “Novi, jangan lari”, “Novi, bentar lagi kamu ulangtahun ya” Ada banyak kalimat yang bisa diucapkan orang yang lagi ketakutan mencari temannya yang kabur, tapi film nulisnya males banget. Dialog Acha sebagian besar cuma nama Novi, thok. Betapa tersia-siakan talentanya.

ganti aja judulnya jadi Jaga Novi

 

 

Teknik menakutinya berubah menjadi sangat standar. Kamera yang mengarah ke kiri, memperlihatkan tidak ada apa-apa, kemudian dengan segera geser ke kanan, dan kita semua sudah tahu ada apa di kanan si tokoh. Hantunya pun kadang tak konsisten. Mila diteror oleh pocong, yang malah bukan pocong si ibu. Pada satu adegan, si kecil Novi berubah menjadi makhluk dengan make-up mengerikan, badannya patah-patah kayak orang kesurupan, dia manjat tembok segala macem, dan mengaku dengan suara serak dia adalah penunggu rumah ini. Tapi nyatanya, momen ini sama sekali enggak masuk ke dalam cerita, karena nantinya di Pengungkapan, kita tahu mereka ‘hantu’ yang seperti apa – mereka adalah keluarga ‘dukun’ yang menginginkan tubuh yang lebih muda, jadi momen kesurupan yang tadi jatohnya seperti si Novi sedang berbohong. Dan oh boy, bukan satu kali dia berbohong. Dari segi kreatif, ini menjadi bukti film berusaha memasukkan banyak hal kekinian; hantu kesurupan, dukun dan praktik ritual, twist, dan mereka enggak lagi mikirin cerita yang koheren.

Twistnya sih sebenarnya cukup seksama ditanam. ‘Apa’nya pun masuk akal di dalam konteks cerita. Ada indikasi rumah sakit tempat Mila bekerja punya andil dalam kejadian di film ini. Hanya saja, kenapa mesti Mila, tidak bisa diceritakan oleh film ini. Keseluruhan film adalah scam/rencana jahat dari penghuni rumah (yang bisa diasumsikan bekerja sama dengan rumah sakit), dan Mila hanya bidak yang terseret-seret di sana. Tidak ada kepentingan, tidak ada bentrok personal yang membuat Mila punya alasan untuk ada di sana. Sekalipun membuat keputusan, ia tampak mengambil pilihan yang bego. Film menjawab “kenapa harus Mila” dengan begitu konyol sehingga aku tertawa di dalam bioskop. “Karena memang harus kamu”, kata si jahat sambil berpose menunjuk supaya kelihatan keren. It was just so lazy. Mereka bisa saja mengarang konflik dan backstory yang lebih personal buat Mila, tapi enggak. Malah terang-terangan bilang ya karena harus kamu… ahahaha ini yang nulis scriptnya anak kecil – ini yang nulis ceritanya si Novi?

..

Oke, aku minta maaf, Novi, aku yakin kamu dan anak-anak lain lebih pinter dan imajinatif dari penulisan film ini.

 

 

Setelah semua kebegoan itu pun, film sesungguhnya masih punya kesempatan untuk menjadi terrifying. Bayangkan kamu terbangun dalam tubuh yang sudah mati. Pengalaman yang menyeramkan, kan ya. Kita tidak bisa melakukan apapun, kita sadar dengan apa yang terjadi di sekitar kita, kita tahu apa yang bakal terjadi, tapi kita begitu powerless. Ini bisa jadi sudut pandang yang menarik. Tapi sutradara Hadrah Daeng Ratu seperti tidak mampu dalam mengeksplorasi bagian ini. Kita hanya mendapatkan versi basic; Mila bangun bukan sebagai Mila. Film tidak cukup kompeten dan berani membuat adegan yang sureal, kita tidak ikut merasakan kengerian dikubur hidup-hidup. Mereka malah membuatnya aneh – membuatnya bertentangan dengan ‘peraturan’ film – dengan dua wajah Mila, alih-alih satu. Karena sutradara tidak tahu cara membuat adegan ini dengan benar dan meyakinkan; mereka takut penonton tidak mengerti jika bukan wajah Mila yang tampak di dalam liang lahat.

 

 

Film ini punya potensi buat jadi salah satu, jika bukan horor terbaik di tahun 2018. Aku melihat penggarapan yang mumpuni di awal-awal, cara membangun kengerian, bagaimana mereka merepresentasikan pocong dan segala ketakutan tersebut. Tapi setelah pertengahan, film menjadi konyol. Eksplorasi cerita ditinggalkan begitu saja. Film seperti menyerah di tengah jalan. The writing is lazy. Mereka seperti menulis yang dikejar deadline; awalnya bagus, kemudian diselesaikan dengan serampangan. Cerita film jadi tidak nyambung dan kembali ke jalur biasa-biasa saja. Pada akhirnya, film ini malah semenggelikan episode buku Goosebumps dengan twistnya yang over-the-top.
The Palace of Wisdom gives 3 out of 10 gold stars for JAGA POCONG.

 

 

 

 

 

 

That’s all we have for now.
Ada yang ngitung gak berapa kali nama Novi disebut dalam film ini?

Pernahkan kalian menyesal membantu orang lain karena menurut kalian mereka ternyata enggak berterima kasih dan enggak pantas dibantu?

Remember, in life there are winners.
And there are losers.

 

 

 

 

We?
We got PIALA MAYA for BLOG KRITIK FILM TERPILIH 2017

 

 

 

 

Comments

  1. Kick Ass says:

    Bang, Acha sebelumnya pernah kok bermain dlm film horor sebelumnya,
    Judulnya Midnight Show, ya emang bukan pure horor sih, tp slasher.
    Ngomong2 reviewnya agak spoiler ya bang wkwkwk

    • arya says:

      haha iya, maksudku yang horor hantu-hantuan..

      iya nih, di tag aku udah pajang warning spoiler.. susah ngomongin filmnya tanpa bocorin, tapi yang tokohnya bisa disembunyiin aku sembunyiin kok 😀

      • pujadamayani says:

        Padahal premisnya Bagus banget nih film, mengingatkan sama film Thailand yang segmen terakhir itu, lupa namanya di pesawat dan pramugari, asli sangat menegangkan segmen itu, coba ya seandainya naskahnya lebih dieksplor lagu, pasti bakalan keren.

        • arya says:

          iya cerita terakhir film 4Bia, itu enak banget kan penjelasannya, ternyata itu semua hukuman buat si pramugari pelakor. Kalo Jaga Pocong, random aja gitu tokoh utamanya, karena muda-cantik aja, harus dia – gak ada ceritanya

  2. anggra says:

    trailernya padahal menjanjikan bgt ya, preimisnya mirip sama kaya cerita terakhir yg ada di film phobia, meski klo kataku premis jaga pocong lebih nampol, tpi dri review kebanyakan jelek2 ya? jdi ragu 🙁

    • arya says:

      nah iya, mirip sama cerita 4bia yang di pesawat itu. Ceritanya bagus banget, penjelasannya masuk akal, memang ada hubungan kan antara si pramugari dengan yang si mayat. Nah, kalo pocong ini penjelasannya maksa dan konyol banget. Masa “karena harus kamu”, kan males banget tuh mereka nulis cerita

  3. osyad35 says:

    klo alasan “kenapa Milla”, bs aja simple krn Acha cantik, wkwk, y bs diliat dr Raditnya sendiri secara fisik bagus kan, tp ttp itu masuknya lazy writing.

    yg ngeselin, knp cb ada scene ngaku2 penunggu rumah, sumpah g ada substansinya itu. saya suka bgt atmosfer nakutinnya, tp kecewa cara nempilin hantunya, formula usang, dan ya itu td, g substansial

    • arya says:

      sumpah itu lucu banget, hantu aja bisa ngaku-ngaku

      iya masak gak ada alasan yang lebih enak gitu, paling enggak ya panjang-panjangin kek ceritanya, dia ngeliat Acha pertama kali di mana, gimana dia mulai tertarik dan buntutit.. ini mah kagak, pokoknya harus Acha aja hhihi

  4. Dimon says:

    Gak mirip banget juga sih, ‘terinspirasi’ mungkin. Tapi emang poin-poin plot nya, set up filmnya, plus twistnya itu mirip pisan. The Skeleton Key juga bukan horror yang bener2 bagus, far from perfect tapi eksekusi endingnya pas si karakter utamanya, Kate Hudson kalo gak salah rada lupa, badannya ketuker itu lebih jleb sih ketimbang JaPo ini.

    • arya says:

      aku barusan nonton Skeleton Key, ahahahaha, beneer mirip banget. Ini versi yang lebih berisi dan lebih beralasan dari Jaga Pocong. Kayak orang nyontek pe-er, terus diganti dikit dan disederhanain biar enggak ketahuan hihihi

      • Dimon says:

        Ya kan mirip haha Cuma menurutku ending The Skeleton Key sedikit nyelametin filmnya dari standar ke rada lumayanlah. Kalo Japo ya begitulah.

        • arya says:

          Di kedua film ini alasan ‘kenapa’nya masih maksa sih, tapi Skeleton jelas motivasi tokoh utamanya. Skeleton Key kukasih 5/10 lah, Pocong ini versi lebih buruknya haha

Leave a Reply