“..It is emphatically no sacrifice, say rather it is a privilege.”
Kalo ada yang bilang kebahagiaan orangtua itu bukan tanggung jawab anak; bahwa berkorban demi kebahagiaan orang lain itu bukanlah kewajiban kita, maka aku akan seratus persen setuju. Film tentang kehidupan anak remaja di akademi polisi garapan Monty Tiwa dan Annisa Meutia juga setuju dengan pernyataan demikian. Malahan, drama yang merupakan produksi dari Divisi Humas Kepolisian Republik Indonesia punya gagasan – sudut pandang – lain yang melengkapi pernyataan tersebut.
Mengorbankan diri supaya orang lain bahagia bukanlah bentuk dari kewajiban yang harus kita lakukan, melainkan adalah sebuah hak; sebuah kesempatan yang tidak bisa didapat oleh semua orang.
Tengok Bara, tokoh utama dalam cerita kita. Diperankan oleh Umay Shahab yang dengan sukses menangkap tengil karakternya, Bara kelewat bernazar untuk masuk Akpol jika ibunya sembuh – yang oleh film dimainkan sebagai komedi saat ibunya langsung sembuh setelah Bara bernazar. Bara tidak mau berada di sana, siapa sudi guling-guling ampe badan kotor, push-up ampe idung keringetan, diospek oleh senior-senior galak yang malah harus dia anggap sebagai kakak asuh. Tapi dia harus, karena ya dia udah terlanjur bilang mau, mesti hatinya gak mau. Karena setengah hati begitulah, maka Bara jadi sering kena hukum. Tokoh ini udah kayak si ‘Gomer Pyle’ Leonard di film Kubrick yang berjudul Full Metal Jacket (1987). Sampai akhirnya Bara kenal ama Ayu (terjawab sudah kenapa Laura Theux rela berbondol ria), seorang taruni anak jenderal yang semangat banget untuk mengisi hari-hari akademinya dan jadi lulusan terbaik mendapat penghargaan Adhi Makayasa. Shahab secara perawakan memang mirip si Gomer Pyle, tapi meskipun sama males dan ‘lemah’nya, tokoh Bara di film ini enggak setwisted itu. Malahan saat dia bicara setelah bertemu Ayu yang cantik, Bara jadi lebih mirip seperti Dilan. Hubungan dengan Ayu membuka mata Bara dalam melihat keadaan hidupnya.
Keparalelan plot dua tokoh ini menjadi sentral cerita. Dan kita musti menjangkau cukup panjang untuk dapat menangkap pesan di balik drama, komedi, juga kepentingan citra polisi yang tergabung dengan mulus. Di satu sisi kita punya Bara yang enggak mengerti kenapa dia harus ada di sana, selain karena nazar. Film bahkan membuat zero stake buat Bara; masuk Akpol gratis sehingga Bara sebenarnya bisa kabur keluar begitu dia punya kesempatan, dan tidak rugi apa-apa. Malahan hampir seperti dia sengaja berbuat ulah dan kesalahan, supaya dikeluarkan. Di sisi lain, Ayu punya konflik personal sebagai anak Jenderal. Orang-orang mengira dia gak bisa apa-apa dan hanya ada di sana karena bokapnya. Ibu Ayu sudah meninggal saat melahirkan dirinya. Jadi, Ayu begitu bedeterminasi untuk mengisi hidup yang sudah diberikan kepadanya oleh sang ibu, mengisi kesempatan yang diberikan padanya oleh sang ayah, untuk menjadi manusia yang berguna. Bagi Ayu, just being there – baik itu di Akpol dan di dunia – adalah hak yang tidak bisa dimiliki oleh sembarang orang. Adegan debat bahasa Inggris yang mempersoalkan aborsi bayi menjadi begitu personal buat Ayu, makanya dia mendadak jadi intens dan emosional. Ayu merasa bersalah karena ibunya meninggal lantaran memilih untuk melahirkan dirinya. Ini berseberangan sekali dengan Bara yang justru merasa disusahkan gara-gara ibunya.
Kedua tokoh ini sama-sama tidak mau berada di tempat mereka berada sekarang, literally dan figuratively, dan cerita menuntun mereka untuk menyadari bahwa mereka berhak berada di sana. Ayu menyadari ini lebih cepat. Seperti ibu yang dia anggap pahlawan, betapa bangga sesungguhnya jadi manusia yang berkesempatan untuk berkorban sehingga berguna bagi orang lain. Makanya Ayu jadi orang yang paling menentang Bara melakukan desersi. Dia ingin Bara melihat kesempatan yang sudah diberikan kepadanya, karena masuk Akpol juga gak sembarang orang yang bisa. Bagi Ayu, Bara justru menyia-nyiakan kesempatan untuk berkorban dan menjadi pribadi yang lebih baik.
Dan di sinilah kenapa Bara menjadi seorang tokoh utama yang begitu annoying. Cowok ini gak mau belajar. Naskah mengambil resiko yang sangat besar saat membuat tokoh utamanya gak punya motivasi. Tentu, lucu melihat dia cari-cari alesan untuk enggak ikutan latihan. Tapi sebagian besar waktu, Bara enggak ngapa-ngapain. Perjalanan tokohnya kalah menarik ama Ayu yang punya backstory yang detil, punya sesuatu yang ingin diraih, punya stake berupa nama baik Ayah dan pembuktian bagi dirinya sendiri. Bahkan tokoh Yohanes yang diperankan oleh komika Raim Laode yang nyata-nyata hanya sebagai pemantik komedi utama, terasa lebih menarik dan hidup, dan punya motivasi (pengen gabung band dong si Glenn Fredly haha!) ketimbang Bara. Pilihan arahan cerita pun sebenarnya juga aneh. Midpoint cerita ini, you know, point of no return bagi Bara adalah ketika dia jatuh cinta; itu pun karena dicium duluan oleh Ayu. Bara knowingly memakan umpan ‘cinta’ dari Ayu. tidak pernah untuk menjadi lulusan yang polisi yang baik, buat Bara. Cerita berubah jadi drama cinta remaja sejak titik ini untuk membangun gimana pada akhirnya Bara melihat pengorbanan diri sebagai suatu pilihan, alih-alih keharusan. Film ini bisa terjun sangat jauh, karena sudut pandang cerita ini nyaris berganti dari Bara ke plot Ayu yang lebih menarik dan dominan. Namun film menyelamatkan diri dengan memperlihatkan bahwa Bara adalah yang paling drastis berubah karena dukungan dan pengaruh orang-orang di sekitarnya.
Film benar-benar ngepush diri untuk bisa dengan gampang disukai dan diterima oleh banyak penonton. Kadang romantisasi itu dilempar begitu saja ke muka kita, kayak pas adegan dihukum sit-up seharian, kemudian hujan turun dan Bara menemukan Ayu ikutan sit-up di dekatnya. Dan kemudian mereka bangun, Ayu pergi, dan Bara gak lanjutin hukumannya karena dia memang gak pernah peduli sama semua itu. Elemen komedi film ini datang dari dialog yang seringkali fresh sebab berada di panggung yang jarang kita lihat. Akademi polisi, kita lihat proses latihan yang keras dan upacara-upacara yang khas. Tradisi dan batasan yang tak boleh mereka langgar, juga jadi informasi yang menyenangkan untuk kita terima. Mungkin bagi penonton cukup terlihat aneh gimana Bara yang salah tapi temannya yang turun push-up. Tapi actually, hal tersebut juga paralel terhadap pesan yang ingin film ini lontarkan.
Aku dulu kuliah di Fakultas Teknik Geologi, dan kami mendapat ospek yang kami menyebutnya dengan istilah ‘mabim – masa bimbingan’ selama enam bulan. Yang dipleset lanjut oleh anak-anak sebagai ‘masa bimbingan kayak gitu’. Ospek kami mungkin gak sekeras latihan Akpol beneran, namun banyak miripnya dengan yang kita lihat di film ini. Dibentak-bentak, disuruh lari, dihukum ketika ada teman yang melakukan kesalahan. Aku masih ingat dulu temanku pernah ada yang ketawa saat senior lagi bentak-bentak drama, maka kami dipush-up beberapa seri (satu seri sama dengan sepuluh kali) sementara mereka yang tertawa tadi disuruh berdiri ngiterin pohon, disuruh ngetawain tuh pohon sekeras-kerasnya barulah kami boleh berhenti push-up. Pohon Terkenal adalah istilah bagi taruna yang sering ‘nyusahin’ teman-temannya, atau dalam istilah yang kukenal adalah Penjahat Angkatan. Aku sendiri dulu termasuk Penjahat Angkatan di masa kuliah, karena aku sering ngeles bolos ospek kayak si Bara. Back to the point, tradisi seperti itu memang tak berguna, tapi buat yang pernah ikutan ospek atau semacamnya – jadi peserta dan pada akhirnya gantian jadi senior – pasti akan bilang ospek ada gunanya. Dan memang, semua aktivitas itu ada filosofinya. Atau paling tidak, di film ini ada. Menghukum teman-teman Bara adalah untuk menumbuhkan mental tidak egois. Karena apapun yang kita lakukan akan terefleksi kepada keluarga, teman-teman, atau satu angkatan. Hidup saling berkegantungan, film ingin menjadikan ini sebagai pokok penyadaran, serta sebagai pembanding hak dan kewajiban itu sendiri.
Film ini punya gagasan, punya mindset yang menjawab apa yang disebut dengan ‘paradoks pengorbanan’. Ketika kita selama ini bertanya kenapa pada mau masuk polisi padahal lingkungannya keras, kenapa mau diospek padahal kegiatannya gak jelas dan merendahkan. Tokoh film ini mengorbankan masa muda mereka, dan kita diberikan pemahaman kenapa mereka mau melakukannya. Mungkin ada yang menyebutnya propaganda, silahkan saja. Film ini toh berusaha menceritakan semua itu lewat hubungan tokoh yang lumayan menyatu dengan elemen komedi yang mampu menghibur banyak lapisan penonton, sehingga rasanya ringan dan enggak terlalu pencitraan. Film ini juga mengambil resiko dengan membuat tokoh utamanya annoying, dan buatku ini jadi titik lemah ceritanya; tokoh utamanya jadi kalah dominan – hampir seperti Ayu lah yang bisa jadi tokoh utama yang lebih menarik. Karena tokoh-tokohnya udah sering dilatih, mental film ini pun pastilah sudah sangat kuat, jadi aku enggak akan menarik pukulan dari penilaian.
The Palace of Wisdom gives 5 gold stars out of 10 for POHON TERKENAL.
That’s all we have for now.
Apakah kalian setuju dengan ospek? Bagaimana pandangan kalian tentang tradisi seperti demikian? Apakah menurut kalian pengorbanan itu adalah privilege atau justru pengorbanan berarti menggugurkan privilege?
Tell us in the comments
Remember, in life there are winners.
And there are losers.
We?
We are the longest reigning BLOG KRITIK FILM TERPILIH PIALA MAYA.
Bagai mana klo istilah ospeknya sama aku diganti menjadi kaderisasi..
Mengkader junior dengan memberi pandangan awal mengenai kegiatan yang akan mereka lalui selanjutnya biar kaga “kagok”…
Haha aseli kata2nya… Maklum hampir jadi senior teladan..
Nice peee… Well written…
hahaha tengkyu sesama produk ospe..eh kaderisasi xD
asli jadi kangen mabim tadi pas nontonnya
review triple threat kapan..?
gak nonton nih aku kayaknya
sepertinya senin aku bakal nonton itu barengi ama Dumbo haha
Mengingat seringnya Mas Arya menabur bintang 1 dan 2 di film lokal, aku cukup surprise ngelihat film ini dikasih bintang 5. Memang selumayan itu kah? Atau karena ada unsur ngeri diciduk? Hehee…
ahahaha serem amat diciduk.. memang lumayan dibanding filmfilm bintang satu dan dua, film ini masih punya gagasanlah…