LIVE BY NIGHT Review

“Night allows the stars to shine”

 

livebynight-poster

 

Selain seorang Batman, kita juga mengenal Ben Affleck sebagai seorang produser, sutradara, writer, dan aktor. Live by Night adalah karya teranyar Tuan Affleck. Cerita film yang ia bintangi ini adalah tentang kehidupan gangster di era prohibition, you know, kala di mana perjudian dilarang, minuman keras dijual underground, dan jalanan dipenuhi oleh tikus-tikus semacam mafia, geng jalanan, dan polisi korup. Tokoh yang Affleck mainkan, si Joe Coughlin, tadinya dia enggak mau ikutan masuk geng manapun. Oke baiknya kita mundur sedikit lagi – tadinya Joe adalah tentara, namun dia melihat begitu banyak yang terburuk dari manusia sehingga dia jadi memilih untuk tidak lagi tunduk pada peraturan, so dia menjadi perampok bank. Dia tidur dengan pacar bos gangster. Dia ngelakuin hal yang tidak seharusnya ia lakukan, deh pokoknya. Siapa yang menanam benih, maka dia sendiri juga yang bakal menuai. Eventually, Joe – dengan peraturan buatannya tersendiri – bergabung dengan salah satu kelompok, dan he’s actually mendapat posisi di mana segala keputusan kerjaan dan penyelesaian masalah geng mereka berada di tangannya. Sepanjang film kita akan ngeliat gimana Joe keluar-masuk urusan dunia hitam pada jaman tersebut, while also mencoba sebisa mungkin menjalani kehidupan normal yang baik bersama wanita yang dia cintai.

Pernahkah kalian melanggar peraturan? Seberapa sering kalian malah jadi pengen dan tertantang untuk nyobain saat dilarang untuk ngelakuin suatu hal? Kata orang sih, peraturan itu dibuat untuk dilanggar. Kita enggak mau diatur karena kita ingin bebas.Tapi, berontak itu adalah kerjaannya orang bawah. The real outlaw adalah penguasa-penguasa di atas sana, karena mereka akan doing everything to make sure peraturan yang ada tidak kena kepada dirinya dan pihak-pihak yang menguntungkan bagi mereka. Think about that. Joe Coughlin did think about it, makanya dia sekarang hidup dengan menulis aturannya sendiri.

 

By far, HAL TERBAIK DARI FILM INI ADALAH KUALITAS TEKNIKAL yang dimilikinya. Gimana Affleck, dalam kapasitasnya sebagai seorang sutradara, menangani adegan-adegan dalam film. Set Tampa dan kota-kota di sekitar pada tahun 1920an terfilmkan dengan brilian. Terkhusus bagus adalah gimana sekuen-sekuen action digelar oleh film. Ada tembak-tembakan seru. Ada adegan kejar-kejaran mobil yang luar biasa awesome di babak pertama, ketika Joe ngerampok bank. Stuntwork dan arahannya bekerja dengan sama-sama great. Juga ada sejumlah teknik CG yang digabungkan mulus dengan efek praktikal.

Technical qualities sejak 2007’s Gone Baby Gone sudah menjadi kekuatan terbesar yang dimiliki oleh Affleck dalam kiprahnya di dunia penyutradaraan. Kita bisa lihat bukti kalimatku tersebut dalam film Live by Night ini, because ini adalah sebuah film yang sangat tampan, very good looking, dengan bumbu drama yang diracik pas dan tentu saja memberikan kita the rush of terrific actions. Penampilan dalam film ini semuanya excellent. Para pemain mengerahkan segenap kemampuan mereka memberikan emosi dan kehidupan kepada tokoh-tokoh yang ditulis oleh Affleck. Ada backstory yang hebat antara tokoh ayah dan putrinya, diperankan respectively oleh Chris Cooper dan Elle Fanning. Elemen cerita mereka actually sangat kuat, dan bakal menarik kita ke sebuah momen yang intens. Elle Fanning is real good on that particular scene. Ada dua drama cinta yang mekar pada film ini; yang satu adalah relationship yang sangat interesting antara Joe dengan Emma yang diperankan oleh Sienna Miller. Relationship yang satu lagi ditulis dengan niatan sebagai device agar dramanya lebih nohok lagi, yaitu Joe dengan tokohnya Zoe Saldana, Graciela. Dan jangan lupakan hubungan antara Joe dengan para bos mobster di sana.

na-na-na-na-na-na bad maaannn!
na-na-na-na-na-na Bad maaannn!

I say, tiga-puluh-menit pertama film ini sukses menyeretku masuk ke dalam cerita. Aku ingin tahu ke mana Joe bertumbuh setelah ia dipenjara, setelah ia kehilangan the first love of his life. Sayang beribu sayang, setelah masuk babak kedua sampai nyaris seluruh babak ketiga, film ini kehilangan sense bagaimana menceritakan kisahnya. Tidak ada kejadian yang benar-benar menarik yang bisa kta simak hingga adegan tembak-tembakan final datang membangunkan kita dari betapa bosannya film ini.

Dengan kualitas teknis yang mumpuni, tentu saja salahnya bukan pada musik atau kostum ataupun penampilan para pemain. Yea meski pada beberapa adegan aku notice ada frames yang nyambungnya agak off, misalnya pada adegan di stasiun saat turun dari kereta. Itu masih minor sih. Masalah yang sebenarnya itu terletak pada karakter-karakter dalam cerita. Mereka tidak semenarik yang ingin film ini capai. Dalam film Argo (2012), kita melihat arahan Affleck sangat luar biasa dalam menyusun potongan-potongan cerita. However, dalam Live by Night, potongan-potongan cerita tersebut terlihat jelas letaknya mau kemana, dan film ini benar-benar enggak tahu cara yang menarik buat nampilin gimana potongan-potongan tersebut menyatu. Akibatnya, kita merasakan cerita menjadi tidak fokus. It cannot really find it’s footing. Untuk sebagian besar waktu, terasa sekali oleh kita perjuangan film ini membuat elemen-elemen ceritanya menjadi compelling, and it’s not make a very interesting watching experience.

Malam membuat bintang-bintang bersinar. Aku suka mengaitkan kalimat tersebut dengan apa yang terjadi kepada tokoh-tokoh film ini. Particularly, Joe dan Loretta. Mereka berdua sama-sama anak polisi, yang satu jadi tentara – satunya lagi pergi Hollywood menjadi aktris. Dan sekembalinya dari ‘medan’ masing-masing, mereka sudah menjadi orang yang berbeda. Like, jika bintang adalah mereka dan malam adalah dunia kelam yang mereka jalani, so yea mereka mulai menunjukkan sinarnya. Joe took pride pada pandangannya bahwa melanggar hukum bukan berarti kriminal. Loretta menjadi religious dan berdakwah melawan alkohol dan judi dan dosa-dosa yang ia lihat. Mereka memilih malam karena pada waktu itu mereka bisa truly ‘bersinar’. Ada TEMA YANG MENYANGKUT MORAL DAN KEMUNAFIKAN yang berusaha untuk diangkat. Namun somehow, durasi 120 menitan tampak belum cukup untuk film ini as the story malah jadi numpuk gak jelas. Pada akhirnya, karakter- karakter film ini jatohnya hambar. Sisi menarik mereka either got lost atau berakhir abrupt sebagai device cerita.

Kerja di malam hari, tidur di siang hari. Kurasa berat, kurasa berat, beban hidupkuu

 

Secara teknis, ini bukan film yang jelek. Production value film ini top-notch banget. Directorial effort dari Affleck sekali lagi menunjukkan kebolehannya. Sekuens aksinya bikin greget, scoring yang really great. Semua pemain memberikan penampilan yang jempolan. Hanya saja, cerita yang ia sajikan sungguh terasa kempis tho. It looks tight namun hampa begitu dialami. Dull. Dua bagian terpenting cerita film ini, it’s just not that intriguing. Struggle banget untuk menyuguhkan cerita yang compelling. Sayang sekali, film ini definitely adalah karya terburuk dari Ben Affleck sebagai seorang sutradara.
The Palace of Wisdom gives 6 gold stars out of 10 for LIVE BY NIGHT

 

 

 

That’s all we have for now.

Remember, in life there are winners
and there are losers.

 

 

 

 
We? We be the judge.

 

LA LA LAND Review

“To (pursue) dream is to accept that you’re going to sacrifice more than you could have ever imagined.”

 

lalaland-poster

 

La La Land merupakan film yang paling berjaya di Penghargaan Golden Globe 2017 kemaren. Nyabet tujuh piala, loh! Dalam drama musikal modern ini, Ryan Gosling jadi Sebastian, seorang pemain piano yang punya passion begitu tinggi terhadap aliran musik jazz. Sementara itu, Emma Stone memainkan Mia yang bercita-cita menjadi seorang aktris. Mereka berdua bertemu dan mulai saling tertarik. Dan mereka kemudian menyanyi dan menari, menceritakan kisah perjalanan menggapai mimpi dengan begitu menawan.

Genre musikal bukanlah genre film yang paling aku sukai, in fact aku malah gak begitu larut dengerin musik secara umum. Namun hal ini bukannya jadi penghalang bagiku untuk menyukai La La Land. Because this is a well-made film. Aku sangat senang menonton film ini. Pertama, aku selalu cinta sama adegan-adegan audisi film dalam film, aku suka film yang menyorot backstage dunia sinema. Kedua, adalah dilihat dari kodratnya sebagai film musikal. The way film ini ngehandle adegan-adegan nyanyi. Begitu ada satu karakter yang mulai bernyanyi lantas menari, film ini membuatnya tampak sebagai progres alami. Kalian tahu, adegan tersebut tidak terasa dibuat-buat, kita instantly konek bahwa mereka bernyanyi dari hati, both literal dan metaphorically. MUSICAL NUMBERS DALAM FILM INI TIDAK PERNAH TERASA ANNOYING. Tidak pernah terasa pisah dari storytelling, tidak terasa seperti “yak, waktunya nyanyiii, semoga suka yaa”. Adegan openingnya saja – para pengguna jalan nyanyi bareng di jalanan yang macet – better dan lebih menyenangkan daripada opening Ini Kisah Tiga Dara (2016).

teletabis, teletabiiiiss!!
teletabis, teletabiiiiss!!

 

Dan oh, betapa cantiknya. Los Angeles, kota para bintang, sangat rupawan tergambar oleh film ini. It looks INCREDIBLE THE WAY IT IS SHOT. Arahan sutradara Damien Chazelle yang hingar bingar namun tetap membuat kita khusyuk menyaksikan adegan-adegan yang mengalun merdu. Editing yang cepat, take-take panjang yang indah, dan sekuens tarian yang elok, semuanya membuka lembar demi lembar cerita dengan mulus sekali. Film ini precise sekali, aku menjadi beneran sedih ketika tulisan ‘Fall’ (re: musim gugur) nongol tepat setelah Sebastian main di grup band electronic-garis-miring-modern Jazz.. Anyway, kalo kalian nanya adegan nyanyi favoritku, maka tentu tentu saja jawabannya adalah ketika Sebastian dan Mia menyanyi dan menari di bukit dengan latar senja LA yang jelita.

Dari scene ke scene, La La Land tampak amat sangat entertaining. Bahkan proses membuatnya pun seperti sungguh menyenangkan. How they played it. I mean, performances dalam film ini sungguh gemilang. Enggak salah kalo film ini diganjar, bukan hanya Best Director, namun juga Best dari penampilan kedua leadnya. Ryan Gosling is always so awesome, ditambah oleh sangat mesmerizing gimana dia memainkan piano itu. Dan Emma Stone memberikan performance terbaik dalam karirnya, sejauh ini. Menakjubkan pencapaian kedua aktor ini. Mereka membuktikan bagus di komedi, bagus di drama, dan bahkan bagus juga di musikal. Masih ingat adegan kocak Stone di Easy A (2010) ini?


When you look at that, kemudian nonton Emma Stone di film La La Land ini, you couldn’t help not to say: “Incredible.”

 

Namun demikian, apa yang paling aku suka, melebihi kualitas teknikal dan penampilannya yang luar biasa, adalah film ini mendorong penontonnya untuk mencapai impian mereka masing-masing; La La Land terasa sangat genuine dalam menyampaikan pesan tersebut, as if film ini dibuat oleh seseorang yang betul-betul paham dan mengerti gimana rasanya bertahan menggapai mimpi.

La La Land adalah surat cinta kepada orang-orang yang penuh passion.

 

Sebastian sangat passionate sebagai pemain piano jazz, akan tetapi dia tidak bisa memainkan apa yang ia suka. Kerjaannya malah mainin Jingle Bells di restoran mewah. Mia tunggang langgang bolak balik ikutan audisi, tapi tidak satu agensi pun yang nunjukin respek; audisinya terpotong singkat, tidak ada orang yang sungguh-sungguh memperhatikan usahanya. La La Land nunjukin gimana pretentious dan absurdnya dunia, khususnya dunia hiburan di LA. Namun apa yang sesungguhnya dilakukan film ini adalah mengguncang keras orang-orang yang punya passion di luar sana. Orang-orang yang punya mimpi. Orang-orang yang ingin sukses melakukan apa yang mereka cintai. Film ini menyuruh mereka untuk ambil tindakan dan lanjutkan kejar mimpimu, tidak peduli apa yang akan dikatakan oleh orang lain.

There is this one incredible scene. Sebastian dan Mia duduk dengerin band mainin Jazz di sebuah klub. Sebastian ingin Mia untuk mengerti keindahan musik ini. Dia ‘memaksa’ Mia untuk mendengarkan Jazz sebagaimana dirinya sendiri mendengarnya. Sebab Mia bilang baginya Jazz adalah sebatas musik yang menenangkan, musik lembut yang biasa ngiringin dia naik-turun di dalam elevator. Sebastian got so passionate about it, bisa dibilang kinda marah. Sebastian jengkel kenapa tidak ada yang mengapresiasi musik ini apa adanya – sebuah seni. I love how passionatenya Sebastian tergambar dalam adegan ini. As for the relationship, Sebastian dan Mia ini manis banget the way mereka saling support, masing-masing menggapai apa yang mereka cinta because they fall for each other.

jadi pengen bawa cewek jalan ke planetarium juga
jadi pengen bawa cewek jalan ke planetarium juga

 

Personally, aku merasa sangat related kepada both Sebastian dan Mia. Sebastian ingin mainin Jazz, punya klub sendiri, karena dia ingin ‘menyelamatkan’ that dying music genre. Mia ingin punya teater sendiri karena dia cinta bercerita. So they keep digging and digging. Terus menemukan dan mengejar mimpi. Namun kenyataan selalu berhasil menyusul ekspektasi. Mesti ada pengorbanan yang dilakukan. Ketika kita punya begitu banyak dan tidak bisa membuatnya seimbang, akan selalu ada pain yang involved.

Nyanyian Mia menjelang akhir, lagu yang magical banget itu, “Here’s to the one who dream, foolish as they may seem..” buatku terasa seolah dia bersenandung langsung di telingaku. Mendorong untuk terus. Because apa yang mereka lakukan, aku juga melakukannya. That’s what I’m doing here. Aku menulis review ini meskipun aku tahu tidak akan ada yang baca. Aku tetap saja nulis karena aku peduli sama film. Aku mau film terus menjadi bagus. Aku mau bisa bikin film yang bagus. No one would hire me to write so I’m trying to build my own platformthis blog. Kayak Mia yang gagal audisi lagi-dan-lagi, jadi dia menulis ceritanya sendiri. Aku ikutan Nulis Bareng Lupus karena ingin ‘nyelamatkan’ Lupus dari peremajaan-yang-berlebihan, I’ve told this ke mas Hilman Hariwijaya himself, tapi mereka mau beregenerasi dan move on, so I took the risk. And I failed. Tidak berarti berhenti mengejarnya. Yea, film ini punya banyak emotional note buatku, terutama di pertengahan hingga ke akhir.

Semua orang berjuang menggapai mimpi. Banyak yang saling bentur, passion dengan kerjaan. Idealisme dengan realita. Eventually, everything wil be. Kita bisa kapan saja berhenti ngelakuin hal yang tidak kita suka, namun tidak semua orang akan melihat appeal dari apa yang kita inginkan. Lalu bagaimana kita hidup? Dengan menjadi diri sendiri. Tokoh-tokoh film ini don’t shy away dari konsekuensi pilihan yang mereka jalani.

Cari makan, ya cari makan. Ngejar mimpi, ya ngejar mimpi. Sah-sah saja. Hanya saja, jangan bilang pengen ideal, tapi cari makan. Jangan bilang ingin cari makan, kemudian sok berdilema mau-tap- enggak-bisa menjaga kualitas karenanya. Selalu ada pengorbanan. Lakukanlah apa yang dicinta. Lakukan apa yang mesti kau lakukan demi yang dicinta.

 

 

 

Grand Piano (2013), Whiplash (2014), dan sekarang film ini; jelas sekali Damien Chazelle terinspirasi oleh musik. Dan sebagai filmmaker yang masih terhitung muda, tampak benar dia mengerti gimana rasanya menginginkan mimpi, passion, terwujud. Dia mengerti godaan, struggle, dan ultimately pengorbanan yang harus dilakukan agar mimpi tersebut menjadi nyata. Dan film ini sukses berat menceritakan semua tersebut dengan balutan musikal yang hebat. Adegannya mengalun seamlessly. Semulus para pemain menghidupkan perannya. This is one of the best directed movies tahun 2016. This is one of the best musical movies of all time.
The Palace of Wisdom gives 8.5 out of 10 gold stars for LA LA LAND.

 

 

 

That’s all we have for now.

Remember, in life there are winners
and there are losers.

 

 

 

 
We? We be the judge.

The Girl on the Train Review

“Save your skin from the corrosive acids of toxic people.”

 

thegirlonthetrain-poster

 

Emily Blunt bermain sebagai Rachel Watson, seorang wanita yang hobi naik kereta setiap hari. She is a very broken woman, Rachel sudah lama bergulat dengan alkohol; kebiasaan yang jadi awal kehancuran hidupnya. Naik kereta jadi semacam obat yang ampuh bagi Rachel yang begitu mendambakan kehidupan manis as wanita ini mulai mengarang cerita tentang hidup orang-orang yang ia perhatikan dari balik jendela kereta. Siapa nama mereka, di mana mereka bekerja, apa yang mereka lakukan di dalam rumah sederhana-nan-nyaman masing-masing. Satu-satunya rumah yang dicuekin oleh Rachel adalah rumah bekas ia tinggal dulu, karena sekarang rumah tersebut dihuni oleh mantan suaminya, bersama istri, Anna, dan bayi mereka. But even so, favorit Rachel adalah rumah yang berjarak hanya beberapa pintu dari rumahnya dulu; rumah yang ditempati oleh seorang cewek bernama Megan. Rachel begitu tersedot ke dalam fantasinya sendiri tentang gimana Megan dan pasangannya menjalani hari.
Sampai suatu ketika, Rachel melihat kejadian yang mengejutkan. Yang eventually membawa dirinya ke sebuah lorong gelap. Tempat di mana cerita yang terbendung mulai berubah menjadi misteri ‘siapa-pelakunya’, dan Rachel – bersama kita, para penonton – harus memilah mana kejadian yang nyata dan mana peristiwa yang rekaan dari kepala Rachel yang penuh oleh buih minuman keras.

Terdengar sebagai cerita thriller yang intens, bukan? Tidak susah buatku untuk menjual premis cerita ini sehingga menarik, karena kalo ada satu poin unggul dari The Girl on the Train, maka itu adalah betapa gampangnya film ini untuk dioversell. For instance, film ini diadaptasi dari novel yang sangat populer. Semua kutubuku yang aku kenal mengaku pernah membaca karangan Paula Hawkins ini, and they all urged me to watch this. Banyak orang membanding-bandingkan film ini dengan Gone Girl (2014) karena punya elemen cerita yang sama; MISTERI HILANGNYA SEORANG WANITA. Marketing filmnya pun dibuat bombastis. Maksudku, lihat saja tulisan tagline posternya “Based on thriller that shocked the world”. Like, they are really trying to sell bahwa film ini akan menjadi sungguh luar biasa. Suwer!

mungkin ia melihat zombie, but that’s another train movie.
mungkin ia melihat zombie, but that’s another train movie.

 

The other one thing yang jadi kelebihan film ini adalah Emily Blunt herself. Oke, jajaran pemain dalam film ini sesungguhnya sudah memberikan penampilan yang baik. Haley Bennet is good dan memancing penasaran sebagai Megan. Rebecca Ferguson yang jadi Anna juga really good. Anna adalah karakter yang lumayan intriguing; Di tengah-tengah kemapanan, ia malah merindukan hidup sebagai ‘The Other Woman’. Allison Janney bermain excellent sebagai detektif yang berusaha menyibak tabir kebenaran kasus yang terjadi. Cast pria juga cukup baik dalam kapasitas karakter yang terbatas. The Girl on the Train, however, semacam punya rel yang menjaga ketat jalannya para karakter. Emily Blunt terasa terlalu bagus untuk apa yang mereka sediakan bagi tokohnya. Emily is far too good for this movie! Dan itu udah kelihatan dari beberapa menit pertama film ini berjalan. Emily begitu menyelam ke dalam Rachel yang teler. Aku jadi benar-benar percaya film ini bakal sangat impresif, aku jadi enggak sabar untuk melihat ke mana ceritanya akan beranjak. Perjalanan macam apa yang bakal diexperience oleh Rachel..

The Girl on the Train bergerak seperti sebuah perjalanan kereta, butuh waktu yang lama untuk sampai ke tempat yang ingin kita tuju. As the movie continue to progress, kita seolah ngeliat set-up yang bergerak sekelebat di luar jendela. Dan begitu kita tiba di sana – actually, cerita film ini butuh sekitar satu jam untuk dimulai – it’s okay, misterinya menarik, namun kita tidak benar-benar merasakan apapun kepada karakternya karena film ini TIDAK PUNYA BOBOT EMOSI.

 

Pada kenyataannya, film ini benar mengandalkan kepada keoverhypean yang bisa ia dapatkan. The Girl on the Train bergantung seerat-eratnya kepada standar film Hollywood. Setelah satu jam train ride yang hampa, film ini mulai masuk ke dalam teritori melodramatis seekstrim-ekstrimnya. Para karakter mulai mengambil keputusan yang purely demi memancing rasa kaget dari diri kita, setiap tindakan diniatkan untuk menambah kesan dramatis, padahal justru tidak pernah bekerja dengan semestinya. Dialog-dialog yang mereka ucapkan bergeser dari bagus, ke lumayan, ke bikin nyengir hanya dalam beberapa menit sahaja. Ini aku mau nanya serius deh sama yang udah baca novelnya; dialog di buku beneran se-lame dialog yang ada di film? Karena aku tak jarang dibuat bergidik kayak lagi baca fan fiction ketika mendengar kata-kata yang diucapkan oleh para tokoh.

not pictured here: self-respect.
not pictured here: self-respect.

 

Apa yang berpotensi menjadi narasi yang sangat menarik dengan sisi psikologis yang compelling diubah oleh film ini menjadi kesempatan untuk MEMERAS DRAMA SEBANYAK MUNGKIN. Ini adalah jenis film di mana masing-masing karakternya turn out punya hubungan intim dan pernah tidur with each other. Sungguh cheesy, aku jadi kebayang serial The Secret Life of American Teenager saat menonton film ini. Adegan-adegan erotis itu don’t really have purpose. Multiple perspektif diceritakan dengan enggak mulus sehingga hanya terlihat sebagai upaya untuk menggali lebih banyak drama. Bahkan Emily Blunt tidak berhasil membuat kita peduli sepenuhnya kepada Rachel, let alone tokoh yang lain. Walaupun setiap adegan ditargetkan untuk membuat kita mengasihani apa yang menimpa mereka.

I don’t know what happen, really. Arahan filmnya terasa tidak cocok untuk narasi yang menarik seperti ini. Padahal sutradara Tate Taylor membuatku kagum saat ia menangani drama The Help (2011). Film The Help actually masuk top-8 film favoritku tahun 2011. Namun di The Girl on the Train, eksekusi Taylor malah jatoh flat. Arahannya tidak menyumbang banyak untuk kebaikan film ini. In fact, aku pikir pilihan-pilihan aneh dari Taylor membuat film ini jadi kelihatan jelek. Film ini tidak berhasil tampak sebagai film misteri mengejutkan dunia seperti yang digadangkan. Film ini jauh dibandingkan Gone Girl. Film ini lebih cocok disebut sebagai opera sabun yang berbalut misteri.

Bahkan setelah semua usaha menjadi overdramatis, film ini masih juga gagal untuk membuat kita terpana oleh twistnya. Mainly, karena kita sudah bisa melihatnya datang dari jauh. Tepatnya, kita sudah bisa mereka twist film ini sejak adegan Megan, tanpa alasan yang jelas, bilang dia minta berhenti menjadi penjaga-anak keluarga Tom, mantan suami Rachel. Untuk kemudian dipertegas lagi oleh ekspresi Tom ketika Anna menyampaikan soal tersebut kepadanya. Twist sebenarnya film ini, aku pikir, adalah gimana kekerasan bisa merasuk ke balik dinding-dinding rumah tangga. Dalam film ini kita melihat how abusive people can be terhadap pasangannya. Dan film ini menggambarkan hal abusive tersebut lewat violence yang lumayan graphic. I admit aku sama sekali tidak mengira Anna melanjutkan apa yang tadinya upaya bela diri yang dilakukan Rachel menjelang akhir cerita.

Jika seseorang capable melakukan sesuatu hal yang tidak baik terhadap orang lain ketika dia bersama ataupun demi dirimu, maka besar kemungkinan mereka tidak akan segan untuk melakukan hal tidak baik terhadap dirimu saat dia bersama orang yang lain. Tidak sebatas masalah trust, it’s all about to recognized it sehingga kita bisa berdiri demi diri sendiri. Hal inilah yang gagal direalize oleh tiga wanita utama pada cerita film ini. Minuman keras bisa menjadi metafora yang-tak-terniatkan-oleh-film as tiga karakter wanita tersebut punya candu terhadap hal yang merusak diri mereka sendiri.

 

 

 

 
Cerita yang sebenarnya bisa menjadi sangat menarik, akan tetapi film ini tidak mengesekusinya dengan benar-benar pas. Butuh waktu yang sangat lama sebelum film actually starts menjadi engaging. Performance yang bagus dari para pemain menjadi sia-sia karena naskah yang terlalu menonton untuk menjadi super melodramatic, sehingga para aktor seolah terkurung memainkan peran dan dialog yang berpindah dari bagus ke sekelas ftv secepat kereta melaju di atas rel. Itulah sebabnya kenapa multiple perspektif yang dipake oleh film ini terasa justru bikin film terputus-putus. Pemasaran yang pinter dan penampilan yang splendid, cuma itu yang bisa dibanggakan oleh drama misteri tanpa bobot emosi ini.
The Palace of Wisdom gives 5 out of 10 gold stars for THE GIRL ON THE TRAIN.

 

 

 

 

That’s all we have for now.

Remember, in life there are winners
and there are losers.

 

 

 

 

 

 

We? We be the judge.

Nocturnal Animals Review

“Revenge is a dish best served cold.”

 

nocturnna_final_onesheet

 

Sejak Enemy (2013), aku sudah ngambil keputusan bakal nonton setiap film yang dibintangi oleh Jake Gyllenhaal, because they tend to be super good dan menantang. Nocturnal Animals untungnya, belum berhasil membuktikan keputusanku salah karena film ini sungguh adalah tontonan yang unik, dengan gaya bercerita yang sangat unconventional. Director Tom Ford juga gak salah saat dia ngambil keputusan untuk stray sebentar dari kerjaannya sebagai fashion designer, karena Nocturnal Animals adalah (baru) karya keduanya dan merupakan film yang benar-benar bakal ngokohin namanya as he outdoes himself dalam film ini.

Jika kalian adalah tipe penonton yang suka ngerenungin film, hingga lama setelah ketika kalian menontonnya, bahkan sampai ingin menonton lagi just because kalian ingin melihatnya dari sudut pandang lain, maka kalian akan sangat mengapresiasi Nocturnal Animals. Film ini punya TIGA NARASI yang saling paralel. Begitu kita menyadari gimana tiga storyline tersebut berhubungan, kita akan mengerti bahwa ultimately mereka bakal membentuk suatu bigger picture dengan makna yang jauh lebih dalam dari kelihatannya. Aku actually sampe ngebawa tidur mikirin film ini, jadi kayak binatang malem beneran haha.

salah satu misteri yang belum terungkap adalah kenapa Jake Gyllenhaal belum dinobatkan sebagai greatest actor of this present time hingga saat ini.
Salah satu misteri yang belum terungkap adalah kenapa Jake Gyllenhaal belum dinobatkan sebagai greatest actor of this generation hingga saat ini.

 

Sebagai tubuh cerita, kita ngikutin Susan Morrow (Amy Adams is very good in here), seorang seniman dengan dandanan yang senantiasa cantik, tetapi not doing so great in her life right now. Susan kemudian mendapat kiriman naskah novel dari mantan suami, Edward (masih perlu aku bilang lagi kalo Jake Gyllenhaal mainnya luar biasa?). Sudah 19 tahun Susan tidak mendengar kabar tentang Edward. Susan mulai membaca dan terenyuh oleh kisah bestseller tersebut. Kita mendapat visualisasi dari yang ia baca – sebagai layer cerita kedua – kita get to see gimana cerita thriller tentang keluarga Tony Hastings yang mendapat masalah dengan sekelompok preman di jalanan ladang di Texas. Kita juga bakal dibawa mengarungi masa lalu saat Susan dan Edward pertama kali bertemu melalui flashback yang menyertai kegundahan Susan membaca cerita.

Kecantikan visual dan pesona para pemain membuatku kagum sama film ini. Dimainkan dengan extremely well. Michael Shannon yang jadi polisi, berlakon amat menakjubkan. Aaron Taylor-Johnson is flat out nyeremin sebagai salah satu preman dalam naskah cerita karangan Edward, dia beneran membuatku takut dan jijik. Dan itu pujian loh! Aaron supposedly memainkan seorang yang creep us so much, dorongan membenci karakternya sangat gede, dan Aaron sukses berat memportray karakter tersebut. Diarahkan dengan sangat baik, tone filmnya sangat intense. Film sesungguhnya adalah pengalaman subjektif, dan aku terkadang merasa film ini susah untuk ditonton. Nocturnal Animals patut dipuji untuk keberaniannya untuk menjadi aneh dan berbeda, I mean, adegan pembukanya saja sudah lebih dari cukup untuk mengeset tone betapa uniknya film ini.

Namun kedalaman filosofisnya lah yang membuatku tetap betah mengikuti cerita. You know, tidak susah untuk menganggap ini adalah cerita tentang balas dendam. Film ini penuh oleh petunjuk-petunjuk visual – jaga matamu untuk tetap terbuka! – dan terkadang mereka terpajang jelas seperti lukisan tulisan Revenge yang dipandangi oleh Susan.

I’d like to think this film is more than that.
Terlalu kekanakan kalo ending film ini adalah tentang Edward balas dendam dengan gak dateng ke janji makan malam dengan Susan, thok!

Penting bagi kita untuk mengingat bahwa kita memandang film ini dari perspektif Susan. Bayangkan saja jika kalian tiba-tiba mendapat kabar kesuksesan langsung dari mantan yang dulu kita putusin lantaran kita pikir dia was not that good. We would think that is an ultimate “suck it!” phrase dari si mantan, bahwa mungkin ada maksud mengejek atau apa darinya. Susan langsung menghubungkan apa yang ditulis Edward dalam cerita yang intens oleh kebencian dan kemarahan dan kekerasan itu dengan apa yang pernah terjadi di antara mereka berdua. Ada begitu banyak simbolisme dan metafora yang, kadang terlalu jelas, membuat Susan dan kita mengaitkannya dengan masalalu mereka. Reaksi pertama Susan adalah menghubungi putrinya karena tokoh putri keluarga di dalam cerita Edward mengalami nasib naas. Semakin terlarut membaca, Susan menginterpretasikan bahwa yang dialami tokoh Tony adalah refleksi terjujur dari apa yang selama ini Edward rasakan akibat dari akhir hubungan mereka. Hal ini membuat Susan jatuh cinta lagi kepada Edward, karena as the film shows us, Susan senantiasa terpikat oleh inner strength yang ia akui tidak dia miliki. Kita juga belajar soal relationship Susan dengan pasangannya-sekarang, she’s unhappy. Kata ‘balas dendam’ tetap terpatri di dalam diri Susan. She is a woman of action. Dan ini membuatnya failed melihat apa sebenarnya tujuan Edward mengirimkan naskah yang diberi judul sama dengan her old nickname.

Nocturnal Animals adalah binatang yang beraktivitas di malam hari. Tulisan Edward mempengaruhi Susan so much, dia tidak lagi bisa tidur tenang. Oleh kegelisahan. Oleh rasa bersalah. Film Nocturnal Animals diperuntukkan kepada orang-orang yang begitu larut dalam kegalauan, sehingga sedih dan sesal terpancar dari matanya, seperti yang diungkapkan oleh Edward. Sengaja atau tidak, Edward sudah mengirimkan novel yang membuktikan kesalahan Susan. Yang dikirim Edward pada dasarnya adalah ‘balas dendam’ yang actually beribu kali lebih sakit daripada tindak yang dilakukan Susan, for naskah ceritanya sudah memberikan sesuatu yang ditafsirkan Susan sebagai harapan, yang dibiarkan menggantung sampai menjadi dingin.

 

 

Aku sangat menikmati film ini walau ada beberapa momen yang terasa sedikit terlalu pretentious dan orchestrated. Saat kita mulai menyambungkan petunjuk-petunjuk visual yang menghubungkan kejadian di masa lampau dengan apa yang terjadi di masa kini, ataupun dalam cerita novel, kerja Tom Ford dalam menyampaikan tema terdalemnya kadang terasa sedikit sloppy. Seperti lukisan tulisan Revenge tadi, sometimes things terlalu literal dan enggak begitu kohesif. Ada beberapa pertanyaan yang tak-terjawab, namun sebenarnya masih bisa dimaafkan mengingat ini adalah jenis film yang memiliki kadar metafora yang tinggi.

Cerita Tony adalah pesan yang nunjukin Edward-yang-lama sudah mati; bahwa kini Edward sudah menjadi better person. Keindahan cerita ini sebenarnya terletak di motivasi Edward yang dibiarkan tetap terbuka bagi interpretasi masing-masing penonton. Mengundang kita untuk berpikir. Mengundang berbagai teori bermunculan soal alasan ketidakmunculan Edward di ending. Apakah dia memang sengaja? Apakah Edward masih takut terluka jika kembali bertemu Susan? Atau apakah Edward meninggal – entah bunuh diri atau punya terminal illness seperti tokoh polisi dalam ceritanya? Aku pribadi lebih suka menganggap Edward simply sudah bisa move on, bahwa mengirimkan novel tersebut adalah tindaknya mengakhiri 19 tahun episode buruk dalam hidupnya, dan Susan is too late menyadari hal tersebut.

Keadaan terpuruk mendorong kita untuk menjadi semakin kreatif. Seperti kebanyakan lagu hebat tercipta dari pengarang yang patah hati. Edward mungkin tidak akan pernah bisa menulis novel sehebat Nocturnal Animals jika ia tidak mengalami semua yang telah dilakukan Susan kepadanya. Film ini pada dasarnya bicara tentang kekuatan mengekspresikan hati lewat seni. Melalui tulisan, Edward overcome kelemahannya. Dan Susan adalah kebalikan total dari Edward; Susan terlalu sibuk sama impresi. She puts on art shows, she puts on make up. Susan tidak menyipta, ia tidak menyinta, ia tidak mampu untuk mengeskpresikan dirinya. Itulah sebabnya kenapa Susan tidak bahagia.

To express, not to impress.
To express, not to impress.

 

 

 

 

 

Film yang berani tampil beda ini punya arahan yang hebat. Didukung penampilan dahsyat. Tiga storylinenya ditutrkan dengan sungguh intens. Bertebar banyak simbolisasi dan metafora, film ini berpuisi lewat visual. Ada lebih dari sekadar soal balas dendam yang ingin disampaikan. Ini adalah apa yang terjadi jika kita membiarkan cinta pergi dari hidup.
Let me know apa interpretasi kalian terhadap akhir cerita Nocturnal Animals, I’d like to read and discuss about it, sampe enggak tidur – kalo perlu.
The Palace of Wisdom gives 8 out of 10 gold stars for NOCTURNAL ANIMALS

 

 

 

That’s all we have for now.

Remember, in life there are winners
and there are losers.

 

 

 

 

 

 
We? We be the judge.