FREAKY Review

“It’s what’s inside that counts”
 

 
 
Ada trademark baru yang sepertinya sedang dibangun oleh sutradara Christopher Landon. Yakni membangun narasi horor dari konsep unik pada film-film komedi tahun 80-90an. Landon sudah melakukannya – dengan cukup sukses pula! – pada franchise Happy Death Day yang muncul pertama tahun 2017; di mana ia merombak konsep time-loop pada Groundhog Day (1993) dan menjadikannya slasher komedi whodunit ala Scream. Dan di tahun yang aneh dan mengerikan ini, Landon mencoba kembali menyampaikan perpanjangan surat cintanya terhadap komedi dan horor, dengan membuat Freaky. Film yang ceritanya udah kayak gabungan dari elemen film Friday the 13th dan Freaky Friday (1976). Landon dalam film terbarunya ini membuat cerita bertukar-tubuh yang kocak dengan bumbu slasher. Menghasilkan sebuah tayangan menghibur dan lumayan aktraktif.
Yang bertukar-tubuh dalam cerita ini bukan ibu dan anak. Melainkan seorang cewek remaja bernama Millie (Kathryn Newton mengambil pilihan yang tepat, dengan enggak jadi menolak tawaran main di sini) dengan seorang serial killer yang udah jadi urban legend di kota; The Butcher (sekali ayun, Vince Vaughn dengan sukses menebas peran komedi dan peran brutal). Enggak dijelasin kenapa si Bucther sengaja memilih Millie untuk bertukar tubuh atau semua itu hanya ketidaksengajaan. Namun yang jelas Millie hanya punya waktu dua-puluh-empat jam untuk melacak Butcher yang bergerilya membunuh murid-murid di sekolah, mencuri pisau ajaib yang disita polisi, dan bertukar tubuh kembali sebelum pertukaran mereka menjadi “permanente”

Mungkin karena monster pembunuh setinggi 7 kaki sudah ketinggalan zaman?

 
 
Walaupun basically ini adalah cerita Millie, yang gak populer di sekolah dan dealing with keluarga yang jadi ‘saling pendiem’ sejak kepergian ayah, tapi adalah Vince Vaughn yang menggendong film mencapai tingkat kelucuan yang diharapkan. Aktor berbadan gede ini jadi highlight film ini berkat penampilan dual-aktingnya. Terutama di bagian saat dia harus berperan menjadi Millie yang terperangkap di tubuh lelaki dewasa. Vaughn dalam peran monster pembunuh memang tergolong sudah cukup biasa kita lihat. Di benakku masih membekas jelas akting ganasnya di film bag-big-dhuagg Brawl in the Cell Block 99 (2017). Tapi sebagai gadis remaja, he clearly is on another layer. Vaughn actually memang lebih banyak menghabiskan durasi dengan bermain sebagai Millie di tubuh pembunuh ketimbang sebagai monster pembunuh. Komedi datang dari dia harus memainkan karakter yang berorientasi terhadap tubuh barunya (bayangkan gimana gelinya cewek ketika dia sadar kini harus kencing berdiri) ataupun dari dia bertingkah lembut, tingkah yang nyata kontras sekali dengan tubuhnya. Film ini bijak untuk gak membuat Millie dalam tubuh Butcher otomatis gemulai – menjadikan tokoh ini kayak layaknya ‘banci’. Karena bagaimana pun juga karakter itu memang berbadan dan bertenaga kuat. Ada adegan ketika Millie dalam tubuh gede itu merasa bersalah karena menyakiti teman-temannya dengan tak sengaja. Vaughn-lah pilot dari semua akting tersebut, dan dia nailed it dengan meyakinkan.
Sebaliknya, Kathryn Newton enggak banyak kebagian porsi untuk bermain-main dengan perannya. Bagi Kat, aktingnya sebagai Millie beneran dan sebagai pembunuh berdarah dingin dalam tubuh anak cewek, simpelnya hanya kayak berpindah dari peran yang talkatif ke peran lebih banyak diam sembari nunjukin tampang sinis. Enggak banyak layer di karakter perannya setelah kedua tokoh bertukar tubuh. Porsi aksi dan bunuh-bunuhan memang lebih banyak dilakukan oleh Kat, tapi tentu saja ada banyak ‘bantuan’ teknik kamera dan editing dan stunt. Supaya gak salah paham, aku bukannya memandang gampang peran begini, karena sebenarnya bisa sangat menarik. Seperti karakter detektif Rosa Diaz dalam serial komedi Brooklyn Nine Nine, orangnya garang tapi bisa flip switch jadi cewek manis dalam penyamaran. Kuncinya adalah karakterisasi. Dalam Freaky, Kathryn Newton enggak banyak kebagian ‘main’ terutama karena naskah gak bisa terlalu banyak memberikan karakter untuk Butcher. Dia harus tetap satu-dimensi; jahat, karena cerita akan gagal kalo kita bersimpati kepada tokoh pembunuh. Bisa saja jadi menarik kalo film meneruskan elemen Butcher kini menemukan kesulitan membunuh orang karena kini tubuhnya lemah dan lebih kecil. But that element is quickly forgotten untuk alasan yang sama yakni jangan sampai kita bersimpati kepada tokoh pembunuh tadi.
Reaksi sekitar mereka terhadap pertukaran tubuh ini turut mengundang tawa dan memantik kejadian-kejadian menarik. Namun hal yang paling ‘freaky’ dari pertukaran ini adalah kenapa serial killer punya sense of fashion yang lebih tajam daripada cewek remaja hahaha… Millie tadinya diledekin teman-temannya karena pilihan pakaian yang ia kenakan. Ketika si Butcher yang di dalam tubuhnya, Millie tampil ke sekolah dengan jaket kulit dan rambut diikat ekor-kuda. Dia jadi badass. Yang tadinya ngeledek, kini terkesima. Si Pembunuh itu ternyata lebih jago mengarungi kehidupan remaja daripada si remaja itu sendiri. Sesuai dengan konteks dan gagasan film, itu karena Millie yang sekarang oozing with confidence. Seekor singa tentu tak akan mendengar celetukan para domba. Begitu juga dengan serial killer – seumur-umur pastilah dia tak pernah peduli sama opini orang-orang yang di benaknya mereka semua adalah calon korbannya. Masalah confidence seperti itulah yang jadi topik utama cerita film ini.

Film ingin nunjukin bukan masalah kau kecil atau tinggi-besar, cakep atau mengerikan, pada akhirnya yang tetap beresonansi dengan orang-orang itu adalah sesuatu yang ada di dalam jiwa kita. Semangat kita. Bagaimana karakter kita di dalam. Kita berani sebenarnya bukanlah karena berbadan besar. Atau kita lemah bukan karena badan kita ceking. It was more than that. Dan kepercayaan diri terhadap itulah yang harus dipupuk. 

 
Konteks gagasan tersebut jadi ada alasan buat film ini ngecast cewek secakep Kat sebagai gadis tak-populer. Ini sebenarnya kan trope Hollywood sejak 90an. Karakter yang dibully pasti dibintangi oleh bintang film yang memang udah cakep, lalu filmnya tinggal nge’makeover’ si tokoh. Pasang lipstik, pake baju modis, buka kacamata, ganti model rambut, dan voila! barulah orang-orang lihat dia sebagai cakep. Tadinya Kathryn Newton di sini, ya gitu juga. Aku gak bisa percaya dia diledek jelek dan gak ada yang suka, gak populer di sekolah. Tapi saat menghubungkan itu dengan gagasan film ini, it all adds up membangun sebuah konteks. Ketidakpercayaan diri Millie itulah yang membuat dia tampak lemah dan enak untuk ditindas. Dia hanya punya dua teman; keduanya dari stereotype minor; gay dan berkulit hitam, sehingga asumsinya adalah mereka bertiga adalah bahan bullyan anak-anak di sekolah – makanya mereka jadi bersahabat. Nantinya pengalaman Millie memiliki badan gede saat bertukar tubuh, menjadi dorongan semangat yang ia butuhkan supaya dia bisa belajar jadi lebih konfiden. Kita juga melihat tidak susah-susah amat bagi Millie untuk membuat teman-temannya percaya bahwa dirinya ada dalam tubuh si pembunuh, karena sahabatnya dapat melihat dan mengenali Millie yang sesungguhnya dari dalam. Ini message yang kuat untuk anak-anak seusia tokoh mereka. Dan yang aku senang adalah film enggak lupa untuk mengikat message ini. Millie diberikan kesempatan untuk unjuk mengembangkan diri, dia diberikan waktu untuk membuktikan dia bisa pede dan jadi berani saat dia sudah di tubuhnya sendiri, tanpa bantuan tubuh gede. Ini adalah cara film ngasih tahu bahwa si tokoh sudah belajar, arcnya telah komplit.

Seru ya kalo ada crossover: Freaky Death Day!!

 
 
Selain oleh karakter, film ini meriah oleh tropes dan reference dan parodi. Salah satu adegan pembunuhan yang jadi pembuka mirip banget ama adegan di Scream. Dengan itu saja film ini memang sudah menghibur. Akan lebih baik kalo dibarengi dengan penulisan yang lebih menambah ke dalam cerita. Dalam Freaky kita akan nemuin banyak elemen dan treatment yang ditarok hanya untuk seru-seruan dan gak banyak pemikiran di dalammnya. Kayak tulisan hari dan tanggal yang sempat muncul tiga kali di awal-awal. Dipakai hanya untuk referensi ke Jason, dengan font dan kata-kata yang dibuat serupa ama serial Friday the 13th. Padahal informasi hari Jumat tanggal 13 itu gak ada hubungannya langsung ama cerita. Belati ajaiblah yang bikin Millie dan Butcher bertukar tubuh, bukan hari jumat tanggal 13. Dan bahkan belati itu tidak diungkap jelas cara kerja dan segala macamnya, melainkan hanya difungsikan sebagai pembawa stake waktu dan sebagai latar bahwa ini adalah peristiwa supernatural.
Konflik keluarga Millie juga gak begitu sejalan dengan gagasan utama. Ibunya yang down sejak kematian ayah, Millie juga down, hanya kakaknya yang polisi-lah yang tegar; relasi ini enggak banyak bermain ke dalam cerita selain Millie dan ibunya jadi renggang karena sama-sama gak mau nunjukin perasaan dan duka masing-masing. Drama itu jadinya malah kayak sebuah alasan aja supaya si ibunya bisa make-sense untuk gak ada di waktu-waktu penting, sehingga story tokoh remaja ngejar pembunuh ini bisa berlangsung.
Ada satu lagi aspek yang buatku mengganjal dan menjadi kejatuhan utama nilai film ini. Adegan-adegan pembunuhan didesain gruesomely fun – menguatkan aura tongue and cheek film ini. Tapi aneh aja rasanya pembunuhan-pembunuhan sadis itu terasa berlalu gitu aja. Karena yang dibunuhi itu adalah orang-orang yang jahat ke Millie. Jadi kita gak tahu harus merasa gimana. Bersorak demi Millie, tapi yang beraksi bukan beneran Millie – hanya tubuhnya saja yang Millie. Kita mau kasihan sama korban juga gakbisa, karena mereka tadinya jahat ama Millie. Jadi gimana dong? Enggak banyak emosi di balik cerita saat memperlihatkan ‘Millie’ yang jahat. Cerita baru menarik saat cerita fokus di Millie yang berada dalam tubuh Butcher. Sederhananya; elemen bunuh-bunuhan dalam komedi slasher ini jadi kalah menarik ketimbang konflik – dan bahkan komedi fisik – yang datang dari raksasa yang berjiwa cewek remaja.
 
 
 
Untungnya nuansa thriller bisa tetap berkobar berkat kejar-kejaran antara kedua karakter yang saling bertukar tubuh. Gencetan dari waktu juga turut nambah lapisan ketegangan, menciptakan batas ‘game over’ pada narasi. Cerita yang dimiliki sebenarnya menarik, dan mengandung banyak muatan, sehingga punya potensi jadi thriller komedi yang benar-benar bulk up. Tapi, gencetan yang sebenarnya datang dari status karakternya. Satu karakter humanis, dan satunya lagi karakter ‘monster’ yang bisa dibilang kartunis. Film tidak bisa mengembang menjadi lebih berisi lagi karena dengan karakter begitu, outcome cerita tidak bisa berbalik dashyat. Hanya bisa ada satu perhentian untuk cerita dengan karakter begini. Karena jika dipaksa mau jadi lebih dramatis atau apa, maka pesan dan gagasan akan terkhianati. Maka film ini cukupkan diri hanya sebagai penghibur. Dan capaiannya sudah lebih dari cukup.
The Palace of Wisdom gives 5.5 out of 10 gold stars for FREAKY.

 

 
 

 

That’s all we have for now.
Apakah menurut kalian nasib atau kehidupan kalian akan berbeda, jika kalian punya penampilan fisik yang berbeda dari diri kalian yang sekarang?
Share  with us in the comments 
Remember, in life there are winners.
And there are losers.
 

 
 
We?
We are the longest reigning BLOG KRITIK FILM TERPILIH PIALA MAYA

THE CALL Review

“The past cannot be changed, it can only be accepted”
 
 

 
 
Pernahkah kalian ngerasa ingin kembali ke masa lalu, untuk mengubah hal kecil yang kalian lakukan dahulu – seperti ngunci pintu sebelum pergi atau ngelarang seorang untuk pergi – supaya kalian bisa memperbaiki masa depan sehingga gak suram-suram amat? Well, jika pernah, maka nonton thriller berjudul The Call dari Korea ini akan bisa memberikan peringatan kepada kalian.

Untuk tidak bermain-main dengan masa lalu. Untuk menerima kehidupan dan bersyukur atas apa yang hidup gariskan kepada kita. Karena masa lalu sejatinya bukan untuk diubah, melainkan untuk diterima, supaya kita bisa belajar kesalahan darinya.

 
The Call adalah dongeng supernatural yang mengisahkan Seo-yeon, seorang wanita muda yang meratapi kehidupannya yang sekarang. Ayahnya meninggal sewaktu ia kecil karena kejadian yang ia yakini sebagai kelalaian dari sang Ibu. Membuat Seo-yeon belum bisa memaafkan Ibunya. Dia sulit menerima kenyataan. Kecuali di satu waktu ketika kenyataan itu menawarkan suatu kesempatan unik kepada dirinya. Pesawat telepon di rumah masa kecil Seo-yeon berdering, gadis bernama Young-sook menelepon dari rumah yang sama – dari tahun 1999! Telepon itu jadi penghubung Seo-yeon dan Young-sook; penghubung masa kini dengan masa lalu. Membuat mereka bisa mengubah keduanya, untuk mereka berdua. Kedua wanita yang sama-sama bakal menghadapi peristiwa mengenaskan itu akhirnya memang jadi berteman. Young-sook membantu menyelamatkan ayah Seo-yeon, sehingga masa depan itu – masa kini Seo-yeon – berubah total. Jadi ceria dan bahagia. Kini giliran Seo-yeon, membantu Young-sook menghindari percobaan pembunuhan yang dilakukan oleh ibu si sahabat lintas-waktunya. Masalahnya adalah; Young-sook ternyata tidak se-innocent yang dikira. Dan boleh jadi sudah terlambat bagi Seo-yeon untuk menyadari bahwa masa kininya sekarang sudah berada di bawah kendali Young-sook si pembunuh berantai!

Hallo, the 90’s called, and she wants your reciprocation back!

 
 
Saat kuliah di Teknik Geologi dulu aku belajar prinsip yang berbunyi “The present is the key to the past”, yang bermakna sebuah struktur batuan atau fenomena kenampakan alam yang kita lihat di masa sekarang dapat memberikan informasi seperti apa kejadian alam di masa terdahulu, sehingga struktur dan kenampakan itu bisa terbentuk. Kita bisa belajar banyak tentang masa lalu dengan meneliti ‘result’nya di masa depan. Film The Call garapan Chung-Hyun Lee agaknya membalikkan itu semua, karena dalam thriller bunuh-bunuhan ini masa lalu-lah yang dijadikan kunci. Kengerian dalam cerita ini muncul dari ketidakberdayaan Seo-yeon atas kehidupannya. Memang, ada beberapa adegan di mana dia mempelajari banyak catatan, guna menyimpulkan kejadian di masa lalu dan menggunakan informasi itu untuk membantu Young-sook. Akan tetapi, semua itu di bawah perintah si Young-sook yang kerap mengancamnya. Dalam titik yang paling intens, kita akan menyadari betapa mudahnya bagi Young-sook untuk menghabisi hidup Seo-yeon hingga ke akar-akarnya. Ini adalah pertarungan antara masa depan dengan masa lalu, dan masa lalu itu ditampilkan menang karena masa depan itu naturally adalah hasil dari masa lalu. Film bahkan nampilin adegan Seo-yeon berusaha menjebak Young-sook, tapi gagal. Ketidakberdayaan karena gak punya kendali atas masa lalu itulah yang dijadikan konsep dari bangunan cerita The Call. Menjadi tontonan menarik, saat seorang tokoh berusaha melawan hal yang tidak bisa ia kendalikan.
Bukan kalimat geologi itu saja yang dimainkan oleh film ini. Chung-Hyun Lee juga bermain-main dengan konsep timeline, atau dua periode cerita yang disatukan. Memang bukan hal yang baru, tapi Chung-Hyun Lee berhasil menyuguhkan thriller yang seru dari sana. Dalam anime Your Name (2016) kita juga sudah melihat gimana komunikasi antara dua orang dari zaman berbeda bisa terbentuk dan mengakrabkan, tapi film tersebut berujung romansa sedangkan dalam The Call ini kita melihatnya bukan saja sebagai cerita serial-killer yang unik, melainkan sekaligus sebagai sebuah hubungan aksi-reaksi peristiwa yang berkesan benar-benar mengerikan. Di film ini, alur bolak-balik disulam untuk menghasilkan revealing dan surprise yang membuat suspens dan intensitas cerita semakin naik seiring berjalannya durasi. Editing yang digunakan untuk menguatkan feel cerita juga sangat precise, sehingga setiap kali berpindah periode, emosi ataupun intensitas cerita tidak ada yang ketinggalan. Tidak sekalipun kita merasa terlepas dari film ini berkatnya.
Untuk aturan-dunianya sendiri, film memang tidak mau repot-repot menjelaskan. Dengan membuat karakter ibu Young-sook berprofesi sebagai shaman alias dukun, secara subtil film ini ingin mengarahkan logika kita kepada hal-hal supernatural. Bahwa semua itu dapat saja terjadi karena cerita ini berada dalam dunia di mana shaman, premonisi, ritual, dan hal-hal gaib adalah hal yang ‘nyata’. Sehingga meskipun medianya berupa telepon-tanpa-kabel, logika kita tidak lantas menuntut penjelasan ilmiah ala sci-fi atas peristiwa koneksi yang terjadi antara kedua karakter sentral. Melainkan, ya, ini adalah peristiwa supernatural. Dan kurasa, bagi mindset orang kita – dan orang mereka karena sama-sama Asia – minimnya penjelasan logis soal itu sama sekali bukan dalam artian menggampangkan-cerita, melainkan kita melihatnya sebagai bagian dari latar. Ini juga yang mengakibatkan film ini gak jadi needlessly ribet dengan aturan dan cara kerja dunianya. Membuat kita jadi lebih mudah menyimak apa yang terjadi kepada karakter, baik secara inner maupun outer journey. Dan aku lebih suka mikirin soal karakter manusia itu ketimbang berpusing ria mikirin ‘how pseudo-technology atau science gaib atau time-inverse works’.
Untung kedua tokohnya gak mirip, bisa-bisa ntar ada sutradara yang bikin tulisan panjang lebar soal teori kenapa muka orang Korea sama semua

 
 
Namun, penutup film ini toh memang bikin bingung setengah mati. Aku baca di timeline Twitter, banyak penonton yang ngeluhin soal extra-ending film ini. Banyak juga yang membahas teori-teori kejadian sebenarnya yang mungkin terjadi. Untuk tidak menge-spoil keasyikan kalian ikut berteori, maka aku hanya akan nulis ngambang aja soal pendapatku terhadap adegan tersebut, dan maknanya. Menurutku adegan ekstra tersebut bisa saja diniatkan untuk membuka peluang sekuel – karena toh interaksi kedua karakter sentral ini menarik dan bikin nagih – tapi honestly, buatku ending di ekstra itu adalah akhiran yang paling pas untuk mengikat arc si Seo-yeon. She totally deserves whatever she got in the end. Karena dia-lah yang duluan ingin mengubah masa lalunya. Dia-lah yang nyalahin ibu dan gak mau menerima kenyataan – yea, kupikir si Young-sook berkata jujur saat mengungkap kejadian sebenarnya di tragedi ayah Seo-yeon. Sedari awal Young-sook yang gila itu enggak pernah memanipulasi Seo-yeon untuk berbuat sesuatu, dia hanya menelepon. Aksi dan pilihan tindakan Seo-yeon lah yang memutarbalikkan semua. Buatku memang film ini sangat powerful jika dipandang sebagai cerita peringatan.

Orang yang berkubang di masa lalu pada akhirnya enggak akan mendapat masa depan, dan itulah yang persisnya terjadi kepada Seo-yeon di ending itu. Sementara orang yang beraksi di masa kininya, akan bisa ‘mengendalikan’ masa depannya sendiri nanti, seperti yang kita lihat terjadi pada Young-sook.

 
Sesuai dengan perkembangan/development karakternya itu, kita akan menemukan bahwa si Seo-yeon makin ke belakang, akan semakin ‘lemah’ posisinya sebagai tokoh utama. Dalam konfrontasi final, misalnya, protagonis ini malah tidak berbuat apa-apa. Tidak ikut beraksi. Cuma duduk di sana menyaksikan dua karakter lain berantem. Secara pengembangan cerita, aku bisa paham. Namun protagonis seharusnya tidak bisa diposisikan seperti itu. Buatku ini jadi nilai minus yang tak bisa dihindari karena gagasan film mengharuskan kejadiannya seperti itu. Mungkin yang bisa film ini perbaiki adalah efek visualnya. Saat masa lalu berubah, masa kini Seo-yeon turut mengalami perubahan drastis. Film memvisualkannya dengan efek yang ‘wah’, seperti mobil yang tiba-tiba menyerpih menghilang, kaca-kacanya pecah, dan segala macam. Efek ini buatku agak sedikit over dan kurang mewakili perasaan karakter. Mestinya efek menghilang itu bisa dibikin lebih kuat lagi ‘merenggut’ karakter yang ada bersamanya.
 
 
 
Cerita yang bolak-balik masa kini dengan masa lalu ternyata bisa diolah menjadi sesuatu yang mengerikan. Memparalelkan dua waktu tersebut ternyata tidak selalu harus dibikin ribet. Film ini berhasil menyajikan thriller yang menegangkan, dengan interaksi yang menarik antara karakter dari dua periode waktu berbeda. Secara teknis, film ini didukung oleh penampilan akting dan editing yang sangat cakap. Membuat arahan film berjalan dengan mulus. It does work really well as a warning story, buat orang-orang yang merasa gak bahagia karena tragedi di masa lalu. Akhir ceritanya memang bisa membingungkan, tapi jika kita berpegang kepada pemahaman terhadap apa yang dipelajari oleh karakter, bagian membingungkan tersebut bisa terjelaskan dengan sendirinya, dan bukanlah jadi masalah besar, at all.
The Palace of Wisdom gives 7.5 out of 10 gold stars for THE CALL.

 

 
 

 

That’s all we have for now.
Apakah kalian punya teori sendiri tentang apa yang terjadi di adegan credit? Bagaimana pendapat kalian tentang Seo-yeon yang harus kehilangan segalanya?
Share  with us in the comments 
Remember, in life there are winners.
And there are losers.
 

 
 
We?
We are the longest reigning BLOG KRITIK FILM TERPILIH PIALA MAYA

RUN Review

“The rescuer needs the victim as much as the victim needs the rescuer.”
 
 

 
 
Seumur hidupnya, gadis muda bernama Chloe itu duduk di atas kursi roda. Dunianya adalah rumahnya. Dengan Diane, sang ibu, sebagai pusat tata suryanya. Kata ibu Chloe harus sering minum obat yang banyak di lemari. Karena jantung Chloe lemah. Dia mengidap Arrythmia — sekaligus Hemochromatosis (kelainan zat besi di dalam darah sehingga membuat tubuh gampang lemas), Diabetes (Chloe gak boleh banyak-banyak makan coklat), Asma (Chloe gak boleh jauh dari inhaler), dan Paralisis yang membuatnya benar-benar bergantung pada kursi roda. Chloe tidak bisa berjalan, apalagi berlari. Yang berarti Chloe tidak bisa ke mana-mana. Bahkan tidak bisa kabur ketika di usianya yang menginjak tujuh-belas ini, Chloe mulai bisa melihat ada yang tidak beres dengan ibu yang selalu bilang senantiasa melindungi dan tak akan membiarkannya terluka tersebut.
Run menjadi bukti bahwa sutradara dan penulis Aneesh Chaganty memang piawai menyajikan thriller yang bikin kita geregetan sendiri di tempat duduk. Kiprahnya di film Searching (2018) bukan one-hit semata. Dalam Run kali ini, Chaganty juga menonjolkan hubungan antara anak dengan orangtua, bedanya dikemas dalam dunia yang lebih ‘sempit’ dan memfokuskan kepada hubungan ibu dengan anak perempuan. Dinamika hubungan yang saling berkegantungan antara ibu dengan anak perempuan ditampilkan dalam sebuah gambaran yang menyesakkan. Run adalah horor tentang kodependensi yang tak-sehat, yang oleh Chaganty dibikin lebih menegangkan lagi. Seperti yang ia lakukan pada Searching, Chaganty juga ke dalam cerita ini memasukkan lapisan misteri yang berkutat kita pecahkan. Setiap menit ceritanya didesain untuk membuat kita mempertanyakan siapa sebenarnya siapa. Obat-obatan itu sebenarnya untuk siapa?

Apa mungkin itu obatnya si Beth Harmon yang nyasar?

 
Menyandarkan cerita ini kepada dua tokoh sentral, Chaganty hit the jackpot dengan mempercayakan kedua tokoh itu kepada Sarah Paulson dan Kiera Allen. Jika biasanya film cenderung untuk memilih aktor normal untuk memerankan tokoh penyandang disabilitas, Run berani memasang Kiera Allen – yang menggunakan kursi roda dalam keseharian – dan menaruhnya sebagai lead untuk sebuah thriller yang benar-benar menuntut fisik. Hasilnya toh memang lebih dari sekadar gimmick, melainkan film ini berhasil memberikan respek dan memperlihatkan representasi terbaik seorang karakter disabilitas di dalam dunia yang mengerikan. Karena perjuangan mereka tidak bisa dianggap remeh, dan dalam film ini terasa demikian otentik walaupun arahan yang diincar lebih condong ke arah genre, atau thriller hiburan.
Kita menonton film karena ingin menyimak perjuangan karakter yang tak-sempurna, berkembang menjadi lebih kuat sebagai seorang pribadi. Dalam diri Chloe semua itu terwakili. Sebab Chloe ditulis sebagai tokoh utama yang kuat,pintar, dan mandiri – jauh dari ekspektasi dan keinginan ibunya. Kita melihat Chloe mampu menciptakan gadget-gadget sederhana seperti capitan yang memungkinkan dirinya mengambil benda yang ada di rak lemari paling atas. Kita melihat Chloe tidak mengeluh menjalani keseharian di rumah, di atas kursi roda, karena dia sangat resourceful. Namun juga kita bisa merasakan semangat optimisnya untuk keterima di universitas dan meninggalkan rumah. Inilah yang jadi konflik cerita, karena keinginan Chloe ternyata bentrok dengan keinginan ibunya. Aku menyebutnya ‘ternyata’ karena film tidak benar-benar memperlihatkan konflik tersebut secara langsung, melainkan bagian dari elemen misteri yang harus kita ungkap. Ketegangan cerita naik seiring kita menemukan berbagai keganjilan, bersamaan dengan Chloe menyadari keganjilan tersebut. Intensitas aksi yang diberikan kepada tokoh ini pun semakin meningkat. Skala aksi yang harus ia lakukan semakin membesar. Mulai dari menyelinap diam-diam ke apotek untuk nanyain soal obat pada awal babak dua, hingga ke menjatuhkan diri dari kursi roda dan merayap keluar lewat jendela tingkat dua saat dikurung di kamar di penghujung babak. Constant peril dan intensitas yang gak pernah kendor ini sukses membuat kita peduli kepada Chloe.
Dalam menciptakan ‘rintangan’, film ini cukup kreatif. Arahan thriller hiburan yang dipilih, membuat cerita bisa bebas menghadirkan kondisi. Namun tetap terkontrol untuk kejadian-kejadian tidak menjadi terlalu over-the-top. Yang buatku menarik adalah cara film meniadakan kemudahan dunia modern seperti telepon atau internet bagi masalah tokoh utamanya. Komunikasi canggih tidak lantas dijadikan jawaban pada film ini – tidak ada adegan karakter menemukan jawaban yang mudah dari internet – melainkan tetap harus melewati perjuangan terlebih dahulu. Inilah yang membuat kita semakin terpatri menonton filmnya; si tokoh utama benar-benar tidak dikasih kendor. Untuk kebutuhan itu pulalah, maka penyempurna dinamika protagonis kita ini – alias antagonisnya – digambarkan penuh muslihat. Sarah Paulson, sekali lagi, adalah pilihan yang tepat untuk tokoh ibu Chloe. Sekali lihat, dia mungkin tampak seperti ibu-ibu pada umumnya, tapi karakter ini punya sisi gelap. Punya kegilaan mental tersendiri. Dan Paulson yang banyak makan garam meranin karakter-karakter sinting dan kelam (pentolan American Horror Story dan baru-baru ini seliweran sebagai Suster Ratched) tahu kadar yang pas untuk menampilkan apa yang diniatkan oleh sutradara.

At heart, Run menampilkan sebuah dinamika kodependensi yang secara mengejutkan relatable pada banyak keluarga. Ibu yang ngegaslight putrinya, dengan fatwa mutlak “Ibu tau yang terbaik” cukup sering kasusnya kita jumpai. Film ini menghighlight penyebab dari semua itu bisa jadi karena kedua pihak sama-sama terluka.  Ibu dan anak saling membutuhkan, itu normal, namun menjadi berbahaya – jadi kodependensi yang toxic jika sudah kelewat batas. Film ini hadir memperlihatkan salah satu bentuk batas itu.

 

Ketika ‘kasih ibu sepanjang masa’ berubah menjadi kalimat horor

 
 
Jika film konsisten menyorot dua karakter sentral ini dalam cahaya yang sudah diniatkan, maka film ini niscaya menjadi thriller popcorn yang lain daripada yang lain. Sayangnya, permulaan film ini tidak demikian. Chaganty seperti masih belum yakin dengan arahannya di awal, baru mantap ketika di pertengahan. Aku bilang begitu karena di awal, cerita seperti disajikan dalam dua perspektif. Pembukaan film menyorot Diane, seolah ingin memberikan bobot dan porsi kemanusiaan yang seimbang, atau sama besar, dengan Chloe yang baru mencuat jadi protagonis setelah ‘prolog’. Kita seolah diniatkan untuk merasakan simpati kepada Diane karena dia adalah ibu yang harus seorang diri membesarkan anak yang terlahir cacat. Diane juga diperlihatkan bertekad berjuang hidup normal bersama anaknya. Menurutku, jika film konsisten di arah ini; dalam artian perspektif Diane dipertahankan, maka film bisa jadi lebih powerful daripada kondisinya sekarang ataupun daripada jika ia konsisten sebagai thriller popcorn. Namun ternyata sudut pandang Diane di awal itu hanya ‘kedok’, build up buat twist yang disiapkan di akhir, dan ini membuat film sedikit tidak konsisten dengan sudut pandang dan arahan di awal-awal cerita tersebut.
 
 
 
 
Jadi, film ini punya dua pilihan posisi yang kuat – either menjadikan Diane antagonis sedari awal, atau membuat sudut pandang manusiawi Diane seimbang dengan Chloe – tapi film memilih untuk menjadi di antara kedua posisi tersebut. Masalah film ini hanya memang di permulaannya saja. Dan ini cukup ‘minor’ sehingga tidak benar-benar mengganggu thrill ataupun ketegangan seru kita dalam menontonnya. Karena film ini menggali dari tempat yang dekat. Penampilan aktingnya juga nomer wahid. Dan penulisan karakternya benar-benar paham bagaimana untuk membuat karakternya kuat dan bisa kita pedulikan dalam bahaya yang konstan mengancam. Elemen misterinya juga berhasil menahan kita tetap menyaksikan.
The Palace of Wisdom gives 6.5 out of 10 gold stars for RUN.

 

 
 

 

That’s all we have for now.
Menjadi seorang ibu itu sepertinya susah ya. Diane bisa saja tetap menjadi ibu yang baik walau dia mencuri anak. Tapi ini adalah soal dia sebenarnya melindungi luka emosional dirinya sendiri. Menurut kalian, bagaimana sih gambaran ibu dan anak yang diperlihatkan oleh Chloe dan Diane? Bagaimana pendapat kalian soal ending ‘dark’ yang diperlihatkan film ini – apakah Chloe membalas air susu dengan air tuba, atau apakah dia hanya membalas mata dengan mata?
Share  with us in the comments 
Remember, in life there are winners.
And there are losers.
 

 
 
We?
We are the longest reigning BLOG KRITIK FILM TERPILIH PIALA MAYA
 

DREAMLAND Review

“The problem is to see the reality as it is.”
 

 
 
Kata orang, mimpi tanpa dibarengi usaha hanya akan jadi sekadar angan-angan kosong. Bahwasanya kita diharapakan untuk tidak terbuai oleh mimpi, melainkan kudu terjaga dan segera melanjutkan hidup demi mewujudkan impian tersebut. Namun bagaimana jika tindakan mewujudkan mimpi itu sendiri justru membuat kita abai terhadap realita? Bagaimana jika tanah impian – dreamland – itu sendiri ternyata lebih baik untuk dijadikan angan-angan saja? Seberapa jauh kita mesti bermimpi?
Eugene dalam film Dreamland clearly hidup dalam dunia mimpi. Anak muda ini melihat mimpinya lebih jelas ketimbang dia melihat kenyataan. Eugene hidup di tanah realita yang keras, di Texas tahun 1930-an. Ladang mereka senantiasa diterpa badai angin. Di rumah pun ia kurang bahagia seatap bersama ayah tirinya yang deputy sheriff. Eugene tidak melihat apa yang ia punya, melainkan apa yang ia rasa seharusnya ia dapat. Karena meskipun ayah tirinya yang tegas itu sebenarnya baik, Eugene merindukan ayah kandungnya yang pergi meninggalkan dirinya sejak lama. Ia punya sahabat dan adik yang menyayanginya, tapi Eugene lebih suka tenggelam ke dalam buku-buku cerita detektif. Sampai suatu ketika, hidup Eugene mendadak seseru buku cerita. Seorang buronan perampok bank – wanita cantik bernama Allison – numpang berlindung di gudang jerami keluarga mereka. Eugene tertarik akan cerita si Allison, yang ternyata berbeda dari rumor mengerikan yang ia dengar. Dan yang terpenting adalah Eugene merasa jatuh cinta terhadap wanita supermenarik ini. Jadi Eugene memutuskan untuk membantu Allison, mulai dari merawat luka tembak di kakinya, hingga jika perlu membawanya melarikan diri ke Mexico. Tempat di mana hidup yang lebih baik dipercaya Eugene menunggu dirinya.

Allison ‘membunuh’ ke-innocent-an Eugene di depan mata kita semua

 
 
Perang antara ekspektasi melawan realita memang ditembakkan lagi dalam drama thriller ini. Ceritanya boleh jadi tembak-langsung, dengan elemen-elemen crime yang mengambil referensi dari kisah drama kriminal yang sudah familiar, tapi Dreamland tetap mumpuni sebagai sebuah tontonan. Yang membuat film ini secara khusus lumayan menarik adalah cara sutradara Miles Joris-Peyrafitte membangun karakter utamanya untuk kemudian dikontraskan dengan karakter Allison – bayangkan seperti jelata bertemu makhluk legenda – dan kemudian diparalelkan dengan cara Joris-Peyrafitte mengontraskan antara peristiwa yang nyata dengan kejadian yang merupakan impian kedua karakter tersebut. Penggunaan kontras itu juga berperan; didesain untuk menimbulkan naiknya intensitas. Memberikan sesuatu gejolak emosi kepada kita, di mana kita diniatkan untuk merasa terpecah dua di antara ingin melihat Eugene menjadi dewasa dan sukses dalam pelarian dengan merasa menyayangkan keputusan yang ia buat karena kita tahu lebih baik dari dirinya. Kita diposisikan untuk melihat lebih jelas dari si tokoh utama ini; bahwa sesungguhnya Eugene hanya anak muda yang begitu termakan oleh fantasi hidup-lebih-baik yang tidak realistis baginya.

Gampang bagi kita untuk mengkategorikan mimpi sebagai bentuk harapan atau sebuah perwujudan dari sikap optimis bahwa hal dapat menjadi lebih baik. Namun berpikir dalam terms optimis atau pesimis itu sesungguhnya menyederhanakan realita. Karena masalah yang terpenting adalah bagaimana kita melihat kenyataan itu terlebih dahulu. Kita harus juga menyadari kenyataan apa saja yang kita butuhkan, yang mungkin akan kita korbankan, untuk mewujudkan mimpi tersebut. Akan ironis sekali ketika tindak mewujudkan impian justru membawa kita pada kehidupan yang tidak lebih baik daripada kenyataan sebelumnya.

 
Ketika memperlihatkan realita, film akan membingkai gambar dalam layar yang lebar, to fully immersed us ke dalam periode 30an yang panas dan berdebu. Menekankan kepada kita bahwa itulah present yang harus dihadapi oleh Eugene. Dengan mulus kemudian film memasukkan kilasan sekuen-sekuen di pantai yang diberikan resolusi layar yang lebih kecil, serupa rekaman video. Yang boleh jadi menyimbolkan sebuah masa depan yang tidak bakal kejadian. Atau setidaknya, akan mati sebelum benar-benar terjadi.
Dari segi karakter, yang paling menarik – menonjol di antara semua – jelas adalah Margot Robbie sebagai Allison. Secara fisik memang tidak sukar untuk membuat Margot masuk ke dalam deskripsi sosok yang sudah seperti makhluk mitologi bagi karakter yang terkurung secara mental seperti Eugene. Kita sudah melihat Margot memainkan aktris Sharon Tate, atau sebagai Harley Queen; ini tipe-tipe sosok fantasi banget. Margot Robbie memang pantas memainkan tipikal manic pixie, dan Allison dalam Dreamland nyatanya adalah manic pixie dream girl yang benar-benar dark bagi eksistensi Eugene. Karena bukan hanya menguatkan dan membawa Eugene kepada sisi baik, melainkan juga kepada sisi terburuknya. Sebelum bertemu Allison kita melihat Eugene mencuri bacaan, dan perbuatannya tersebut bukan apa-apa ketika dia telah kenal dan jatuh cinta kepada Allison. Margot excellent dalam perannya ini, dia berhasil membuat flirt tidak tampak seperti flirt. Melainkan sesuatu yang bisa kita ‘dengar’ lebih berbahaya. Pun begitu, film tidak perlu repot-repot untuk menggiring kita ke pertanyaan apakah Allison jujur terhadap ceritanya atau tidak. Semua itu diserahkan kepada perhatian kita kepada karakter utama, si Eugene. Dan di sini kepiawaian Finn Cole menerjemahkan keinginan sutradara mencuat ke permukaan. Ya, Eugene ini kaku. Dan boring, dibandingkan Allison. semua itu supaya kita dapat melihat jelas pengaruh Allison kepada dirinya, dan ultimately memancing dramatis ketika kita lihat Eugene percaya.

Hiruk Pikuk Al-lison

 
Memasuki midpoint, bukan masalah lagi apakah Allison bohong, apakah Allison juga beneran jatuh cinta kepada Eugene, atau kita harus tahu kejadian sebenarnya. Melainkan fokus adalah kepada sikap Eugene terhadap Allison. Makanya pada adegan shower di motel itu, kamera merekam komposisi gambar yang demikian aneh. Kita hanya melihat Eugene, sedangkan Allisonnya kepotong, hanya sebagian kecil tubuhnya yang masuk frame. Pengadegan tersebut menuntut kita untuk memusatkan perhatian kepada Eugene sebab peperangan antara impian dan realita sedang memuncak di dalam tubuh polosnya.
Jika cerita dalam film ini diberikan waktu lebih lama untuk matang, tentulah kisah Eugene sebagai seorang pribadi bisa lebih mencuat lagi. Karena sebenarnya ada banyak lapisan pada tokoh ini yang dihadirkan, yang penting untuk pengembangan karakternya, tapi sendirinya tidak dikembangkan dengan maksimal. Relasi antara Eugene dengan ayah tirinya, misalnya. Paralel si ayah yang diantagoniskan oleh Eugene dengan dunia berdebu yang ingin ia tinggalkan – Eugene memilih pantai sebagai hidup sempurna – mestinya bisa ditonjolkan lagi. Babak kedua film ini terasa berlalu begitu saja karena tidak dapat dihabiskan untuk merajut relasi dan konflik antarkarakter tersebut. Hanya menyoal tindak sembrono Eugene dalam providing security untuk Allison.
Yang mungkin paling minim dikembangkan, padahal penting karena pilihan bercerita yang dilakukan oleh film, tentu saja adalah hubungan antara Eugene dengan adik perempuannya. For some reason, film memilih untuk bercerita lewat narator; yang diungkap sebagai si adik perempuan yang telah dewasa. Akan tetapi, peran tokoh si adik ini dalam cerita aktualnya sama sekali tidak banyak. Dia bahkan tidak ada dalam beberapa adegan. Ini membuat si adik sebagai narator yang tidak bisa dipercaya. Dia bercerita kepada kita soal percakapan yang terjadi antara Eugene dengan Allison, padahal percakapan itu merupakan hal yang tidak mungkin dia ketahui. Mungkin saja keseluruhan cerita ini adalah impian – sebuah eskapis tak-realistis versi dirinya yang merindukan sang abang – tapi film juga tidak menutup cerita dengan mengarahkan ke sana. Tidak ada yang mengisyaratkan apakah keseluruhan film ini beneran terjadi seperti begitu di dalam dunianya, ataupun apa pengaruh jelas cerita tersebut ke si adik sehingga dia sekarang menceritakannya kepada kita. Padahal seharusnya narator pada cerita diungkapkan kepentingannya terhadap cerita itu, misalnya seperti yang kita lihat pada serial drama horor The Haunting of Bly Manor (2020); narator yang menceritakan kisah pada akhirnya diungkap kenapa dia bisa tahu dan apa kepentingan dan makna cerita tersebut terhadap dia sendiri sebagai seorang karakter. Dreamland tidak melakukan semua itu terhadap naratornya.
 
 
 
 
Yang paling kita nikmati dalam drama thriller ini adalah hubungan antarkarakternya yang benar-benar menghidupi perjuangan antara mimpi – harapan – dengan kenyataan. Dengan penampilan akting yang dipimpin oleh Margot Robbie sebagai sosok ‘mitos’, film ini seharusnya memberikan ruang dan waktu lebih banyak untuk karakter-karakter tersebut berkembang. Karena sebenarnya ini tak pernah soal mana yang benar, mana yang bohong. Posisi narator, terutama, harus diperkuat lagi. Karena menjadikannya kisah ini sebagai sebuah pertanyaan membuat film ini tidak dapat benar-benar terasa kuat.
The Palace of Wisdom gives 6 out of 10 gold stars for DREAMLAND.

 

 
 

 

That’s all we have for now.
Bagaimana kalian memposisikan harapan/impian terhadap kenyataan? Seberapa tinggi mimpi itu sebaiknya jika dibandingkan dengan kenyataan?
Share  with us in the comments 
Remember, in life there are winners.
And there are losers.
 

 
 
We?
We are the longest reigning BLOG KRITIK FILM TERPILIH PIALA MAYA

ROH Review

“The unseen enemy is always the most fearsome”
 

 
 
Hidup Mak di hutan, bersama dua orang anak; Along dan Angah, tak repot memikirkan banyak aturan (apalagi protokol kesehatan!). Hukum ‘rimba’ yang mereka amini cuma satu. Jangan percaya pada apapun yang ada di hutan, khususnya pada hal-hal yang tak bisa mereka lihat dan yang tak dapat mereka pegang. Bahkan ketika tau-tau ada rusa yang kena ke perangkap, Along si putri sulung memilih untuk mengabaikan jerit kesenangan Angah, si putra bungsu, yang mengira mereka dapat makanan untuk seminggu. Alih-alih, Along tetap mengumpulkan arang sesuai perintah Mak. Keluarga yang luar biasa ‘sederhana’ dan ekstra berhati-hati ini tampaknya adalah protagonis dalam Roh, gacoan Malaysia untuk Oscar tahun depan. Konflik bagi mereka datang berwujud seorang anak kecil yang tersesat, yang tau-tau memberi peringatan kepada mereka bahwa nyawa mereka semua akan berakhir pada bulan purnama berikutnya. Si anak misterius kemudian bunuh diri dengan mengiris lehernya sendiri! Tess!!!
Sutradara Emir Ezwan membuat cerita ini sebagai horor yang kuat secara atmosfer dan sarat akan lapisan. Film Roh tidak akan menakuti kita dengan membuat jantung copot. Melainkan Ezwan membuat Roh lebih seram daripada itu. Ia berusaha membuat kita turut merasakan keputusasaan yang dialami oleh Mak dan kedua anaknya. Seiring durasi yang tergolong singkat ini berjalan (hanya satu jam dua-puluh menitan) Ezwan meningkatkan bukan hanya stake, melainkan juga semakin banyaknya pertanyaan yang tak bisa Mak dan anak-anaknya ungkap. Karena Mak dan anak-anaknya berada di posisi bak pelanduk di tengah-tengah ‘gajah’ yang berkelahi. Mak sekeluarga berada di dalam situasi di mana mereka tidak tahu siapa yang bisa dipercaya. Di hutan sana ada seorang pria Pemburu yang berkeliaran. Ada pula seorang dukun perempuan (dipanggil Tok) yang senantiasa muncul memberikan peringatan-peringatan. Siapa mereka? Apa hubungan mereka dengan si anak misterius?

Siapa impostor di hutan ini??

 
Cerita dan penceritaan film Roh berangkat dari pengetahuan Islam bahwa syaiton eksis di dunia dengan tujuan untuk menyesatkan umat manusia. Jadi bukan tanpa alasan kalimat penggalan ayat tentang hal tersebut dipajang sebagai pembukaan. Karena memang itulah fondasi bangunan cerita dan pegangan yang jadi kunci untuk kita semua supaya dapat menikmati filmnya secara utuh. Kita akan benar-benar di tempatkan seolah di dalam sarung si Mak dan si kedua anak. Kita turut buta. Turut menerka-nerka. Ada bahaya apa di balik pepohonan lebat itu. Siapa yang mengintai dan berkata jujur, kita – seperti halnya Mak – tak pernah tahu, hingga sudah terlambat nantinya.
Semua elemen penceritaan dikerahkan oleh sang sutradara untuk menutupi kebenaran itu. Menciptakan sensasi kungkungan, menimbulkan intensitas horor dan rasa bahaya di balik setiap keputusan yang dipilih oleh para karakter. Informasi dan eksposisi dibeberkan dengan sedemikian rupa guna mempengaruhi penilaian kita terhadap tokoh. Editing pun bergerak mengikuti, dalam rangka memperkuat, katakanlah, ilusi yang hadir lewat dialog-dialog. Sehingga ketika kita mendengar dongeng tentang pemburu hantu yang berbahaya, seketika kita curiga kepada si Pria Pemburu yang ditampilkan bersisian dengan dialog dongeng tersebut. Namun bahkan dongeng itu sendiri tidak bisa dijadikan pegangan. Segala peringatan yang kita dengar melalui para karakter, bisa jadi hanya tahayul kosong, dan kebenaran justru pada sisi yang lain. Ditambah pula adegan-adegan sureal yang bisa jadi hanya mimpi atau berada dalam kepala tokoh tertentu. Begitulah sebagian besar durasi film ini terisi. Semuanya penuh deceit. Oleh muslihatFilm ini terasa seperti whodunit, yang esktra creepy karena seluruh tokohnya benar-benar tidak ada yang bisa dipegang. Pada akhirnya, kita justru akan merasa lebih tak-berdaya dan lebih sendirian ketimbang si Mak.
Ezwan tidak membuat cerita ini menjadi lebih mudah untuk dicerna. Tapi tentu, dia ingin kita tetap tinggal. Menyaksikan hingga akhir karena di ujung itulah penjelasan – meski tetap samar – dihadirkan. Usaha Ezwan di sinilah yang perlu kita apresiasi. Ruang gerak itu tidak tak-terbatas bagi Ezwan. Kita dapat melihat film ini tidak memiliki budget yang wah. Namun Ezwan berusaha menjadikan hal itu sebagai nilai positif bagi filmnya. Tidak banyak polesan cahaya diharapkan membuat film ini tampak natural. Artistik yang ala kadar diharapkan membuat kita semakin percaya bahwa protagonis benar-benar terpisah dari dunia luar. Dan bahkan properti-properti yang tampak janggal di hutan itu diharapkan semakin memperkuat kesan semua peristiwa ganjil yang mereka alami adalah ‘kerjaan’ seseorang – sesuatu kekuatan yang kontras dengan kodrat alam. Dua unsur yang ditonjolkan sebagai daya tarik visual adalah tanah dan api. Clearly, Ezwan meniatkan supaya penonton langsung menarik perhatian ke sana, karena sesuai dengan kepercayaan Islam bahwa manusia terbuat dari tanah sedangkan setan diciptakan dari api. Dua makhluk yang jadi sentral cerita. Dua dinamika inilah yang sedang diperlihatkan oleh Ezwan.

Kita sedang dalam peperangan. Melawan musuh yang tidak kelihatan. Kecemburuan. Ketakutan. Prasangka. Hal yang membuat kita terpecah belah, menimbulkan keraguan. Dan dari situlah bisikan-bisikan itu datang. For it is our strongest enemy. Maka kita harus menguatkan iman. Di dalam hati masing-masing kita sebenarnya tahu di dunia yang tak bisa dipercaya, cuma ada satu yang bisa. Roh benar-benar menunjukkan dinamika rimba kehidupan kita. Di tengah kebingungan, kita gampang tersesat oleh bisikan-bisikan.

 

Apa kita harus bertanya kepada Gisel yang bergoy.. eh maksudnya pada rumput yang bergoyang?

 
 
Pun, Roh bukan tontonan yang mudah untuk disaksikan. Untuk beberapa penonton, film ini bisa tergolong sadis. Menampilkan kekerasan yang bersarang pada anak-anak ataupun pada hewan. Memang, kamera selalu mengcut tepat di saat-saat paling sadis, namun tetap adegannya tidak meninggalkan ruang yang banyak untuk gambaran lain dalam kepala penonton. It is still clear dalam benak bahwa ada anak yang digorok dan semacamnya. Melihat tampilan horor berdarahnya ini membuat kita sedikit teringat dengan gaya-gaya horor dari tanah Asia lain seperti Jepang atau Thailand.
Representasi kelokalan memang penting. Terlebih untuk film yang diniatkan ke Oscar, karena memang Oscar sedari awal tahun sudah menyebarkan poin-poin yang mereka cari di dalam suatu film. Ezwan dalam karya debutnya ini sepertinya paham dan melihat hal sebagai gelas yang setengah penuh. Dalam artian dia melihat dengan optimis dan menjadikan poin tersebut sebagai ruang untuk menggeliatkan kreativitas. Film Roh tidak malu untuk menampilkan ajaran agama. Film Roh tidak latah untuk merasa diri progresif jika dirinya meng-subvert sesuatu. Dalam film ini diperlihatkan unsur Islam yang menjadi agama mayoritas di Malaysia, secara subtil film memberitahu bahwa jawaban bagi Mak sebenarnya sudah ada. Yaitu bersujud, meminta kepada-Nya. Namun manusia-manusia itu begitu tersesat sehingga cerita ini berubah menjadi cerita kegagalan. Untuk narasi kekiniannya, Ezwan menyelipkan lapisan narasi tambahan. Ada satu peraturan tak-tertulis lagi di bawah atap rumah Mak. Yakni jangan menyebutkan soal ayah. Mak seperti ke-trigger setiap kali anak-anaknya mempertanyakan soal ayah. Kita bisa menarik pemahaman perihal absennya sosok kepala keluarga di rumah mereka sebagai akar dari karakter Mak. Soal ayah/suami/pria ini lantas dijalin ke dalam konflik utama; ia menjadi ‘minyak’ yang menyebabkan si Mak lebih susah untuk percaya kepada perkataan si Pria Pemburu.
 
 
Malaysia tampaknya memberikan kontender yang cukup kuat di ajang Oscar. Horor filmnya ini tampil tidak ke arah genre-is, melainkan ke arah ‘drama berat’ yang lebih menghujam dan berbobot. Penceritaan yang dipilihnya untuk mengangkut gagasan sebenarnya bukan tanpa cela. Buatku sendiri, sebenarnya cenderung lemah dan masih bisa diperkuat lagi. Yang kerasa jelas tentu saja adalah perspektif atau tokoh utamanya siapa. Film ini tidak pernah benar-benar klir soal itu. Membuat kita bingung dan semakin susah mengikuti cerita. Kebanyakan bakal terjebak dalam tebak-menebak yang tak bakal pernah terpuaskan. Menonton ini dapat jadi melelahkan, dan akhirnya tidak lagi menarik bagi penonton. Tapinya lagi, memang justru hal tersebut yang diincar oleh film ini, yang merupakan sebuah dongeng mengerikan tentang muslihat dan tipu daya yang menyerang manusia.
The Palace of Wisdom gives 7 out of 10 gold stars for ROH.

 

 
 

 

That’s all we have for now.
Apakah kalian merasa film ini punya identitas yang kuat sebagai film dari Malaysia? Apakah kalian menemukan perbedaan representasi antara film ini dengan horor-horor lokal modern selain dari bahasa dan gaya arthousenya? Bagaimana seharusnya supaya film memiliki ruh yang kuat menurut kalian?
Share  with us in the comments 
Remember, in life there are winners.
And there are losers.
 

 
 
We?
We are the longest reigning BLOG KRITIK FILM TERPILIH PIALA MAYA

Hell in a Cell 2020 Review


 
Sebagai atraksi setiap halloween, ppv Hell in a Cell selalu ‘dijual’ oleh WWE sebagai malam yang intens. Pertandingan-pertandingannya dipersiapkan untuk memiliki cerita yang benar-benar personal, sehingga ketika mereka ditempatkan di Hell in a Cell, pertandingan tadi jadi terasa berkali lipat lebih spesial. Tajuk yang diangkat sebagai tema besar Hell in a Cell tahun ini adalah ‘personal hell’.Tiga HIAC match yang dihadirkan mewakili seteru persahabatan, keluarga, dan kepercayaan. Tiga hal personal yang gampang untuk relate ke kita-kita yang bahkan bukan pegulat. Makanya ketiga pertandingan tersebut seketika menjadi menarik. Menjadikannya HIAC match hanya membuat mereka menjadi lebih seru lagi. Dengan berpijak dari situ, mestinya sudah hampir pasti yang disuguhkan oleh WWE ini adalah tayangan yang luar biasa.
Namun ternyata dari tiga HIAC, hanya ada satu yang benar-benar spesial. Ketiganya memang intens dan personal, tapi tidak terasa seluarbiasa itu. Tidak terasa seperti sebuah puncak, melainkan hanya seperti pengulangan. Dan memang begitulah adanya. Dua dari tiga match HIAC yang kita dapatkan di sini adalah pengulangan dari match di Clash of Champions 2020. WWE punya tugas untuk melanjutkan cerita tersebut, tapi tidak sepenuhnya berhasil melampaui keseruan yang sudah mereka hadirkan pada PPV sebelumnya itu.
Sebelum membahas yang kurang berhasil, kita akan ngomongin yang sukses dulu. Tiga kata. Bayley. Sasha. Banks. Satu-satunya yang failed dari pertemuan mereka ini (at last!) adalah failed-nya WWE dalam memposisikan pertandingan ini. Kejuaraan Wanita Smackdown ini seharusnya dijadikan partai terakhir. Dijadikan main event. Karena begitu seru, kreatif, dan sungguh cocok mengemban cerita dengan build up yang sudah demikian panjang. Ketertarikan kitapun tidak bisa lebih tinggi lagi. Kita masuk ke pertandingan ini mengetahui fakta bahwa Sasha Banks enggak pernah menang HIAC meskipun dia memegang rekor sebagai satu-satunya anggota Four Horsewomen yang paling banyak bertanding di HIAC – semuanya melawan sesama anggota Four Horsewomen! – dan juga fakta bahwa ketegangan antara Sasha dengan Bayley udah mencapai puncak ubun-ubun. Story mereka ditulis dengan sangat baik, setiap detil dijadikan hook. Rekor Bayley menjadi juara selama 380 hari dijadikan stake buat si juara bertahan yang jadi antagonis di cerita ini. Membuat posisi mereka jadi berimbang, keduanya punya stake, keduanya mungkin untuk menang. Membuat kita yang nonton geregetan.

Boss in a Cell!!

 
Menonton bentrokan Bayley dan Sasha Banks ini membuat ingatanku terpelanting ke belakang, ke saat menyaksikan dokumenter WWE Untold mereka yang membahas pertandingan Ironman legendaris mereka di NXT. Saat itu Sasha bilang, mereka gak bisa terlalu banyak latihan karena jika pegulat wanita ‘ketahuan’ melakukan banyak adegan diving berbahaya, maka senior dan para produser akan melarang dan menyuruh untuk mengurangi aksi mereka sedikit. Kenapa aku jadi terflashback ke sana? Well karena di HIAC kali ini aku melihat lutut Sasha Banks beterbangan ke sana kemari! Gerakan Meteora itu dijadikan Sasha sebagai signature dan di match ini kita melihat berbagai macam variasi. Dan semuanya tampak berbahaya. Yang paling mencengangkan adalah Meteora yang dilakukan oleh Sasha sambil berlari di atas meja (sebagai landasan/ramp) untuk kemudian meloncar dan menubruk Bayley ke kandang. Aku yakin sekali Sasha dan Bayley juga merahasiakan spot-spot mereka yang seperti ini, dan barulah mereka meledakkan semuanya ketika sudah live bertanding. Bayley dan Sasha di sini membuktikan kepada dunia gulat hiburan bahwa WWE – kendati strict dan paling main-aman – tetap mempunyai divisi gulat cewek terbaik.
Kecepatan tempo dan kreativitas dua pegulat cewek itu bahkan tidak mampu ditandingi oleh main event acara; Randy Orton dan Drew McIntyre. Keduanya justru stuck di tempo lambat dan alur tanding yang lebih metodikal. Dengan kata lain, partai Kejuaraan tertinggi di WWE Raw itu terasa membosankan ketimbang kejuaraan wanita barusan. Pada satu titik, terlihat seperti Orton dan McIntyre ingin melakukan sesuatu yang luar biasa. Mereka berdua memanjat kandang tinggi itu, dan melanjutkan berantem di atasnya. Namun selain shot epik dan pemandangan yang bikin penonton yang fobia ketinggian keringet dingin, tidak banyak yang kedua pegulat itu hasilkan di atas sana. Mereka hanya adu jotos sebentar, lalu kemudian turun lagi. Aksi menjadi lebih fisikal justru pada saat mereka sudah setengah turun. McIntryre pake gimmick darah di sini, ia muntah darah seolah ada internal bleeding setelah terbanting jatuh ke atas meja komentator dari dinding yang sedang mereka panjat. Sisanya, pertandingan tersebut terasa datar. Bahkan hasil akhir pertandingan ini tidak pernah benar-benar mengejutkan. But I guess kita semua udah mengharapkan pertandingan datar seperti itu ketika ada nama Orton tertera sebagai pesertanya. Dan bahkan sebenarnya match tersebut gak sedatar itu jikasaja mereka tidak harus punya Sasha dan Bayley sebagai patokan. However, di antara ketiga HIAC yang bisa dibilang paling mengecewakan buatku adalah Roman Reigns lawan Jey Uso, yang justru supposedly adalah yang paling unik karena merupakan HIAC pertama yang menggunakan stipulasi I Quit match.

Kurungan yang jadi personal hell itu bagi WWE sendiri sebenarnya adalah soal ke-strict-an mereka dalam mempersembahkan diri sebagai brand. WWE sebenarnya punya lebih dari satu kesempatan seperti HIAC ini untuk sesekali mengambil resiko dan menyimpang sedikit dari ‘rutinitas’ dan format presentasi aman yang mereka lakukan. Tapi tidak pernah hal tersebut dilakukan dengan maksimal. 

 
Hal terbaik dari Kejuaraan Universal itu adalah penerapan I Quit itu sendiri. Tidak lagi wasit nyodorin mic ke peserta yang tepar kayak jaman dulu. Melainkan langsung komunikasi verbal antara semua pihak yang terlibat. Dan berkat itu, Roman Reigns jadi kayak orang sakit jiwa, membuat karakternya menjadi semakin menarik. Nyuruh Jey untuk quit. Ngoceh-ngoceh sendiri soal dia kepala suku. Fresh melihat karakternya seperti ini. Sayangnya, pertandingan mereka ini secara naratif udah kayak pengulangan plek-plek dari pertandingan luar biasa mereka sebulan sebelumnya. Bahkan sekuen di endingnya mirip juga. Sehingga menontonnya jadi biasa aja, walaupun ada kandang neraka itu yang jadi playground mereka sekarang. Kemudian malah pertandingan ini jadi janggal karena hal-hal seperti melakukan gerakan submission yang mencekik lawan. Ini membuat si superstar yang melakukan jadi kelihatan blo’on karena inti I Quit ini kan supaya lawan menyerah dengan bilang “I quit”. Kalo lawan kecekek terus pass out, gimana mereka bilang kata tersebut? Matchnya gak bakal berakhir dong kalo lawannya pingsan. Dan lagi, si wasit juga gak kalah blo’onnya nanyain quit atau enggak setelah si superstar terlepas dari submission. Padahal kan logisnya orang bakal nyerah saat dia kecekek; setelah cekekan atau kuncian lepas, ya mereka gak ada urgensi lagi untuk bilang quit.
Selain proses match yang kurang logis, kejadian setelah ending pertandingan ini juga rada aneh. Development karakter dan cerita setelah ending itu adalah Jey menunjukkan kualitas sebagai orang yang care dengan saudara dan keluarganya. Ini penting karena masalah kedua superstar ini adalah membuktikan bahwa Roman Reigns cocok sebagai kepala suku keluarga gulat mereka. Nah di match ini diperlihatkan Jey cukup tangguh, dia bertahan gak mau menyerah – biarlah badannya sakit dihajar. Namun begitu saudara kembarnya yang disakiti, Jey langsung bilang I quit supaya Reigns menghentikan serangan. Jey berkorban dan memikirkan saudaranya. Tapi lantas, setelah match berakhir, Afa dan Sika muncul dan menyerahkan simbolik kepala suku kepada Roman Reigns, meskipun jelas si Reigns ini menunjukkan bahwa dia rela melakukan apa saja – termasuk menyakiti sepupu/keluarganya sendiri. Kita masih cuma bisa meraba kemana arahnya storyline mereka ini, tapi menurutku ini aneh keluarga besar Reigns justru mendukung dirinya jadi kepala suku. Aku gak tau. Apakah WWE menyelipkan kritikan soal pemerintah tirani – aku ragu writer mereka kepikiran sejauh itu.

Yang jelas bagi Reigns, dia gak akan membiarkan Jey quit seterhormat Khabib menyatakan dirinya quit.

 
 
The rest of the cards adalah match-match gak-spesial, yang mestinya bisa aja dilangsungkan di show mingguan. WWE pun tidak usaha banyak untuk membuat mereka spesial. Retribution dapat match hampa yang justru membuat mereka terlihat lebih lemah lagi karena anggotanya ditumbalkan begitu saja kepada Lashley. Jeff Hardy malah dibikin kayak gak peduli untuk memenangi pertandingan; karena situasinya dituliskan dia DQ gitu aja. Yang paling unfortunate buatku adalah Otis. WWE kayak kehilangan kepercayaan gitu aja ke superstar ini dengan mencabut Money in the Bank darinya. Padahal bukan salah Otisnya, kesempatan aja yang jarang diberikan kepadanya. Mestinya justru di sinilah kesempatan untuk Otis. WWE bisa membuat pertandingan ini sebagai push supaya Otis tampak kredibel dengan mengalahkan mantan juara WWE. Tapi enggak. WWE just give up on him. Menggantikan posisi MITB dengan Miz (alih-alih Morrison), and for some reason membuat Tucker jadi heel.
 
 
Hitam putih di sini bukanlah lagu Isyana, melainkan attire Sasha-Bayley dan Reigns-Jey. WWE membuat simbolik mereka sesederhana itu. Jahat hitam. Protagonis putih. Dan tampaknya memang keseluruhan acara ini enggak pernah berkembang jauh dari kesimpelan semacam itu. Simpel yang berarti kurang usaha. Kurang berani ambil resiko. Untuk acara dengan occasion seseram halloween, dengan gimmick sebrutal hell in a cell, acara ini justru terasa main aman dan datar-datar saja. The Palace of Wisdom menobatkan HIAC Sasha Banks mendobrak ‘kutukan’ melawan mantan sahabatnya, Bayley sebagai MATCH OF THE NIGHT 
 
 
 
 
Full Results:
1. UNIVERSAL CHAMPIONSHIP HELL IN A CELL I QUIT MATCH Roman Reigns bertahan sebagai juara dengan memaksa Jey Uso berkata “I quit”
2. SINGLE Elias menang DQ atas Jeff Hardy
3. MONEY IN THE BANK CONTRACT ON THE LINE The Miz merebut koper dari Otis
4. SMACKDOWN WOMEN’S CHAMPIONSHIP HELL IN A CELL Sasha Banks jadi juara baru ngalahin Bayley
5. UNITED STATES CHAMPIONSHIP Bobby Lashley defending against Slapjack (yea aku tau namanya bego)
6. WWE CHAMPIONSHIP HELL IN A CELL Randy Orton mengalahkan juara bertahan Drew McIntyre 
 
 
 
That’s all we have for now.
Remember, in life there are winners.
And there are losers.
 
 
 
 
 
We are the longest reigning BLOG KRITIK FILM TERPILIH PIALA MAYA

UNHINGED Review

“Just because you’re angry, doesn’t mean you have the right to be cruel.”
 

 
 
Hidup di kota itu keras, Bung! Tuntutan hidup kian tahun kian meningkat. Biaya hidup meroket. Saingan kerja semakin banyak. Orang-orang mulai mencari kerja sampingan. Waktu pun terasa terus menyempit. Begitu juga dengan kesabaran manusia penghuninya. Maka tak heran, orang-orang sekarang jadi gampang marah. Mudah tersinggung. Stress kerjaan dan tekanan hidup sehari-hari membuat orang jadi seperti bom berjalan. Semua orang merasa dirinya mengalami hari yang buruk. Sehingga begitu bersinggungan dengan masalah orang lain sedikit, langsung tersulut dan meledak. Jalanan jadi tempat bom-bom ini meledak. Kita mendengar (dan boleh jadi melihat langsung saking seringnya) orang-orang bertengkar di jalanan, karena hal sepele.
Unhinged karya sutradara Derrick Borte tidak menyelami hidup sumbu-pendek tersebut lebih jauh. Meskipun memperlihatkan latar belakang yang sekiranya bisa disimpulkan sebagai penyebab sosial yang semakin pemarah dalam bentuk kilasan berita-berita di media sebagai penghantar di awal cerita, film ini tidak benar-benar langsung membahas ke persoalan tersebut. Melainkan langsung menyodorkan contoh kasus yang menjadi suri teladan terhoror yang bisa kita dapatkan saat hidup dalam sosial yang penuh amarah seperti sekarang ini. Film ini menyugestikan mayat-mayat di berita kriminal yang kita dengar siang hari ini, boleh jadi merupakan buah dari sebuah persoalan yang semestinya bisa diselesaikan dengan seucap kata maaf.
Rachel, tokoh utama film ini, mengklakson seseorang di lampu merah. Sebuah mobil yang gak maju-maju padahal lampunya udah ijo. Rachel yang udah terjebak macet sebelum ini, yang telat bangun sehingga dipecat, yang berjuang menata hidupnya sendiri dan rumah tangga sebagai single mother, basically menghardik pengemudi mobil tersebut dengan klakson-klakson kasar. Rachel gak tahu kalo di dalam pick up gede itu adalah Russell Crowe, yang tokohnya adalah pria dengan segudang masalah hidup yang tak kalah bikin stress. Ah, kalo saja Rachel tahu subuh tadi si pria bertubuh tambun itu baru saja menghabisi nyawa keluarganya mantan istrinya – membakar rumah mereka sebagai exit dramatis, di tengah guyuran hujan sebagai pemanis –  pasti akan lebih sopan dan mau ketika dituntut untuk meminta maaf. Sayangnya, tidak. Dan sudah terlambat bagi Rachel untuk melontarkan maaf yang tulus itu saat Sang Pria memburu dirinya, mengincar keluarga dan anak Rachel yang sudah terlambat ke sekolah, membahayakan nyawa mereka semua, demi memberikan pelajaran seperti apa sih hari yang buruk itu sebenarnya.

Giliran dikasarin nangiiss!

 
Sebagian besar durasi film adalah kejar-kejaran mobil yang sangat intens dan seru di jalanan. Kata Unhinged yang menjadi judul film ini mengacu pada kata sifat yang bermakna perilaku manusia yang sudah kehilangan kendali atas moral, alias perilaku yang unnecessarily berbahaya yang timbul sebagai reaksi terhadap lingkungan sekitar. Dan unhinged tersebut bukan hanya menunjuk kepada tokoh si Russell Crowe. Hampir seluruh pengguna jalan dalam film ini, termasuk Rachel, bisa terjerumus ke dalam kategori unhinged. Film ini menciptakan dunia yang jalanannya benar-benar bikin stres serta penuh oleh perilaku berbahaya dari pengendara. Melihat kecelakaan-kecelakaan yang terjadi sebagai dampak dari kejar-kejaran Rachel dengan karakter si Crowe membuat kita miris duluan. Ada satu pengemudi yang nabrak, kita kasian, tapi sekaligus kita tahu bahwa si pengemudi itu ngendarain mobil sambil main hape atau ada juga yang sambil benerin make up.
Permainan dinamika moral seperti inilah yang membuat Unhinged asik untuk ditonton. Kita tahu Rachel adalah yang dikejar, tapi kita juga melihat bahwa dialah yang ‘nyari masalah’ duluan. Buatku malah si Rachel ini annoying banget. Membuatku teringat kepada emak-emak di jalanan yang suka ngotot duluan. Si Pria Gede pun tidak dilepas untuk menjadi monster psikopat begitu saja, sebab naskah malah membuat kita terlebih dahulu mengetahui si karakter ini punya hari yang lebih parah daripada Rachel. Tidak ada tindakan yang mutlak dapat kita benarkan ataupun kita persalahkan. Satu lagi treatment menarik yang diberikan kepada tokoh jahat di film ini adalah perihal bahwa dia sama sekali tidak takut polisi. Tidak takut ketangkep. Jika pada film-film lain tokoh jahat atau tokoh kriminal biasanya beraksi sembunyi-sembunyi alias takut ketahuan – kebanyakan yang diangkat adalah soal penjahat itu actually lebih takut daripada calon korbannya -, maka pada film ini kriminalnya justru membunuh di siang bolong. Di depan mata orang banyak. Dengan kasual dia bilang kepada Rachel “cari televisi, akan ada video apa yang kulakukan kalo kau tak percaya” yang menandakan bahwa dia fully aware sedang direkam dan diviralkan oleh smartphone-smartphone yang mengintip ketakutan. Dia tak peduli. Dia sudah nothing to lose, dan inilah yang membuat karakter tersebut menjadi terasa sangat berbahaya.

Tidak ada alasan apapun di dunia yang membuat kita jadi bisa berbuat kasar dan gak sopan terhadap orang lain. Kita bisa menyalahkan pemerintah atau bahkan hidup yang gak adil, namun itu bukan berarti kita wajar untuk lepas kendali. Melainkan kita harus ingat bahwa yang dibutuhkan oleh dunia yang semakin hari semakin keras ini justru adalah setitik kecil tindak kebaikan hati. Secercah kesopanan dan pengertian terhadap sesama. So sort your life out, don’t blame anyone, and just be nice!

 
Selain dinamika moral tadi selebihnya Unhinged berjalan lurus dan blak-blakan saja. Memenuhi statusnya sebagai thriller aksi dengan kecepatan tinggi. Film ini tidak lupa untuk memberikan momen kecil yang memperlihatkan si tokoh utama belajar dari kesalahan yang sudah mentrigger semua kerusuhan di cerita. Ini memberikan pemahaman kepada kita bahwa Rachel sudah mengakui kesalahannya tanpa membuat kita jadi membenarkan perbuatan tak-bertanggung jawab yang juga ada di film ini. Keberhasilan tertinggi film ini memang pada relasi ancam mengancam antara Rachel dengan pengejarnya. Namun masalah kemudian hadir karena cerita ini butuh untuk memenuhi durasi, dan sebagaimana thriller umumnya, butuh banyak ‘korban’ dan elemen-elemen lain supaya tensi dan pertaruhan karakter terus meningkat. Saat berupaya mengisi hal-hal tersebutlah, Unhinged perlahan merosot dari cerita dan moral karakter yang compelling menjadi sesuatu yang terlalu sensasional sebagai gambaran kejadian nyata (film ini toh memang menilik kepada keadaan masyarakat kita yang semakin kasar dan pemarah)

Emak-emak bermotor lebih galak daripada polisi

 
 
Mulai dari pilihan blo’on yang dipilih karakter (supaya alur cerita tetap bisa jalan dan film gak tamat sebelum 90-menit), hingga ke karakter yang udah kayak superpower, ada begitu banyak hal yang tampak tak masuk di akal tercuatkan oleh cerita. Level kekerasan yang ditunjukkan juga tak konsisten. Misalnya, pukulan pria segede karakter si Crowe ini di satu titik langsung membuat pria dewasa tak berkutik, tapi di lain kesempatan seorang wanita bisa makan bogem tersebut berkali-kali tanpa banyak damage yang terlihat. ini diikuti oleh aksi film ini yang mengalami kemunduran saat berpindah dari aksi di jalanan ke aksi berantem manusia melawan manusia. Final konfrontasi pada babak ketiga film ini terlihat generik, seperti pada film-film thriller 90an. Lengkap dengan one-liner cheesy pamungkas yang ‘diludahkan’ oleh protagonis ke penjahat. Semakin merosot lagi karena kejadian-kejadian yang menghantar kita ke sana mulai bergantung pada banyak unsur kebetulan. Penjahat yang kebetulan berhenti di depan rumah tempat protagonisnya bersembunyi. Protagonis yang tau di mana persisnya dia harus menunggu si penjahat muncul. Film mulai tampak memaksakan kejadian. Polisi diminimalis, baik jumlah maupun perannya, supaya bisa dapat berjalan (dan supaya kita memaklumkan kenapa penjahat terang-terangan seperti itu butuh waktu lama banget untuk terlacak dan tertangkap). Dan satu-satunya pembelaan cerita untuk hal tersebut adalah mereka sudah mengimplikasian ‘kelangkaan’ polisi itu pada montase berita-berita di awal film.
 
 
 
Dunia memang sudah edan, dan film ini tidak membiarkan kita untuk meratapi keedanan tersebut. Melainkan menyuruh kita untuk melihat dengan melotot ngeri seberapa edannya dunia tersebut bisa terjadi. Di jalanan, orang-orang yang salah bisa lebih galak. Malah, kalo kau tidak galak, maka kaulah yang salah. Film ini jadi tontonan yang menghibur karena mengarah kepada dampak mengerikan dari perbuatan tersebut. Tapi kemudian poin dari film ini menjadi mengecil tatkala film seperti mulai memaksakan kejadian dengan pilihan-pilihan bego dari karakter dan beberapa peristiwa kebetulan. Ceritanya terlepas dari frame ‘problem-nyata’, dan dengan bobot yang sudah minim karena arahan tadi, film sekarang hanya punya ‘menghibur’ sebagai garis finish.
The Palace of Wisdom gives 5 out of 10 gold stars for UNHINGED.

 

 
 

 

That’s all we have for now.
Benarkah masyarakat sosial kita turut menjadi masyarakat yang pemarah yang tidak ramah? Kenapa menurutmu orang-orang suka berantem di jalanan?
Share  with us in the comments 
Remember, in life there are winners.
And there are losers.
 

 
 
We?
We are the longest reigning BLOG KRITIK FILM TERPILIH PIALA MAYA

ALONE Review

“The coward does not know what it means to be alone…”

 

 

 

Menyendiri kadang memang perlu. Karena sesekali kita memang perlu untuk dapat ruang untuk menenangkan diri. Untuk menghimpun kembali diri kita yang mungkin sudah berkeping-keping didera stress dan masalah. Pun tidaklah egois jika kita merasa butuh untuk menjauh dari kebisingan sosial dan hiruk pikuk drama. Memisahkan diri dari keluarga atau teman-teman sementara. Dan certainly, ‘ngilang’ seperti demikian bukanlah perbuatan pengecut. Kalian yang belum mengerti kenapa, bisa menemukan jawabannya dengan menonton thriller kucing-kucingan karya John Hyams yang berjudul Alone ini.

Dibagi menjadi lima chapter, Alone memperlihatkan perjalanan yang berubah menjadi petaka bagi seorang wanita bernama Jessica. Sepeninggal sang suami, Jessica menemukan hidupnya dalam keadaan yang sulit, sehingga dia bermaksud untuk pindah rumah. Meninggalkan kehidupannya yang lama. Jessica bahkan sengaja tidak memberitahu ibu dan ayahnya di rumah. Dia benar-benar butuh waktu dan tempat untuk sendiri. Jalanan yang panjang dan sepi itu pun kemudian ditempuhnya. ‘Teror’ yang dialami Jessica awalnya cuma telfon dari orangtua yang mencari dirinya. Namun hal berkelok menjadi semakin mengerikan tatkala janda ini dibuntuti oleh pria sok-akrab dengan mobil hitamnya.

Bayangkan Ned Flanders, with more straight-up creep and less  -ookily dookily

 

 

Tiga puluh menit pertama, saat masih di chapter ‘The Road’, cerita seperti sebuah thriller psikologis. Dan itu seru sekali, I really enjoyed it. Alone punya naskah yang sangat bijak untuk tidak membeberkan seluruhnya sejak awal (bahkan hingga film berakhir masih banyak backstory yang dibiarkan terungkap tak lebih banyak daripada seperlunya). Jadi di awal itu ada berbagai lapisan misteri yang terasa oleh penonton. Kita masih figure out apa yang terjadi dan siapa si Jessica. Kita juga harus menelisik benarkah si Pria itu orang jahat dan pertemuan-pertemuan mereka murni kebetulan dan semuanya hanyalah kecurigaan Jessica semata. Tapi makin berlanjut, perihal niat dan kelakukan si Pria semakin obvious, dan di sinilah kepiawaian cerita mulai tampil. Ada build up tensi yang benar-benar terasa. Mengalun merayap di balik cerita sehingga kita seolah berada di kursi depan di sebelah Jessica.

Jessicanya juga ditulis bukan seperti karakter korban pada umumnya. Wanita ini boleh aja terlihat curigaan, tapi dia curiga-dan-pintar. Sikapnya ini berhasil mempengaruhi kita sehingga kita benar-benar peduli. Tensi pada film ini bukan terjadi karena sesimpel karakter cewek yang diburu oleh cowok – mangsa lemah melawan pemburu yang lebih kuat. Film berhasil mengeluarkan diri dari perangkap gender tersebut. Ketika ketegangan cerita seperti distarter ulang saat kita masuk ke chapter berikutnya – Jessica dikurung di ruang bawah tanah kabin di tengah hutan – kupikir cerita berubah dangkal dengan menjelma menjadi semacam horor siksaan yang mengeksploitasi kekerasan ataupun seksualitas. Ternyata tidak. Momen tersebut justru digunakan film untuk memperkenalkan dua karakter ini secara lebih fokus kepada kita, dengan tetap menyimpan beberapa hal. Di sinilah kita mendapat penyadaran bahwa kedua tokoh ini punya kesamaan, sekaligus perbedaan pandang dari kesamaan tersebut. Di sini jualah kita akan mendapat momen paling mengerikan dari si Pria. Momen yang adegannya dirancang sedemikian rupa sehingga seperti gabungan menakutkan dari sebuah eksposisi dan eksplorasi karakter.

Tema berulang yang dapat kita jumpai, entah itu disebutkan lewat ucapan tokoh ataupun tersirat di balik aksi buru-memburu, adalah soal cowardice. Sifat kepengecutan. Setidaknya ada tiga peristiwa yang bisa terlingkup ke dalam konteks ‘pengecut’ yang dapat kita lihat sepanjang film ini. Jessica yang menghindari – tidak mengangkat – telfon ibunya. Pria yang bohong sedang liburan di hotel kepada istri dan anaknya di telefon. Dan suami Jessica yang memilih mati bunuh diri. Tiga tindakan ini dilakukan oleh para tokoh, dan mereka memerlukan kesendirian untuk melakukannya. Tapi kesendirian itu sendiri bukanlah bentuk sebuah kepengecutan. Inilah yang diargumentasikan oleh film lewat para karakter. Pria yang mencerca suami Jessica sebagai seorang pengecut, padahal si Pria itu sendiri memakai kedok dan memilih untuk sendiri supaya bisa melampiaskan perangai dirinya yang asli. Sedangkan Jessica, sebagai tokoh utama, dia berada di antara keduanya. Boleh jadi dia memang menghindar karena takut menghadapi drama dengan orangtuanya, namun pada akhirnya lewat perjuangan berdarah-darah yang dihadapinya sendiri sepanjang cerita ini, kita bisa melihat – dan Jessica herself akhirnya menyadari – bahwa dia adalah seorang yang pemberani. Seorang penyintas.

Memilih untuk menyendiri bukan lantas berarti kita adalah seorang pengecut. Malah sebaliknya. Pengecut justru adalah seseorang yang tidak mengerti makna dari kesendirian. Orang-orang paling berani pasti pernah memilih untuk sendirian, dan mereka menjadi lebih baik setelah pengalaman saat sendiri tersebut.

 

 

Film lantas mulai terasa klise ketika panggung kejar-kejaran bergeser ke hutan. Cerita memasukkan satu karakter lagi untuk menambah dramatis ke trik thriller, tetapi tidak ada yang spesial di sini. Melainkan hanya karakter baik, tipikal, yang ujung-ujungnya kita semua tahu bakal mati. Alone bekerja terbaik saat dua karakter protagonis dan antagonisnya ‘berduel’ sendirian tanpa harus dicampuri oleh karakter lain. Puncak ketegangan tertinggi buatku adalah saat Jessica kabur, dan setelah ketemu tokoh satu lagi ini, film tidak berhasil mencapai ketinggian yang sama lagi bahkan dengan konfrontasi terakhir yang ditarik dari dalam mobil hingga ke lapangan penuh lumpur itu.

Robert menunjukkan bahwa di tangan orang baik, senjata tidaklah berguna

 

 

Yang ada malah seperti film mulai mengincar ke arah yang over-the-top. Demi kepentingan circle-back ke momen awal, film membuat Jessica malah menelpon istri Pria ketimbang menelepon polisi begitu berhasil mendapatkan handphone. Kinda silly kalo dipikir-pikir. Misalnya lagi; dialog Pria kepada hutan, meneriakkan kata-kata provokasi ke Jessica, terdengar tidak demikian mengancam. Padahal penampilan akting di sini sudah cukup meyakinkan. Baik Jules Willcox yang jadi Jessica maupun Marc Menchaca yang jadi si Pria bermain sesuai dengan standar horor dengan genre seperti ini. Range di antara ketakutan, bingung, kesakitan, dan marah – dan kedua aktor ini delivered. Masalahnya terletak di arahan; taktik build up tarik ulur yang konsisten diterapkan tersebut saat mendekati akhir tidak menemukan pijakan yang klop terhadap arah over-the-top. Sehingga film jadi terasa gak lagi nyampe, atau pay-off nya tidak seperti yang diancang-ancangkan. Misalnya di dialog malam tadi, Pria meletakkan senjata ke tanah. Kamera fokus ke mata Jessica yang mengintip dan tampak mengincar senjata. Namun tidak ada kelanjutan terhadap build up tersebut.

Begitupun dengan chapter-chapter yang ada. Pembagian cerita yang muncul setiap kali panggung berpindah (The Road saat di jalanan, The River saat di sungai, dsb) semakin ke ujung semakin terasa kurang signifikan. Melainkan kepentingannya hanya seperti nunjukin nama tempat aja. Film kurang berhasil menghujamkan bobot chapter ke struktur cerita secara keseluruhan. Jika memang ada makna paralel tersembunyi, gaungnya jadi kecil karena fokus yang sudah membesar menjadi over. Buatku pilihan ini aneh aja. It’s either filmnya gak konsisten atau filmnya gak tahu aja cara yang tepat untuk menonjolkan diri. Karena film ini sedari awal tampak seperti sengaja gak menonjol. Judulnya aja udah generik sekali. Kalo kita cek Google, dalam sepuluh tahun terakhir setidaknya sudah ada lima film selain ini yang berjudul Alone. Tahun 2020 ini aja ada dua film Alone. Tapi kemudian isi filmnya sendiri tampak pengen beda dengan struktur chapter, konfrontasi tokoh, dan sebagainya. Hanya saja, gak semuanya yang punya pay off yang gede dan tak terasa over-the-top.

 

 

Aku suka paruh awal film ini. Sensasi ngeri saat sendiri di jalanan itu berhasil banget tersampaikan. Penampilan akting dua tokohnya tidak ternodai oleh karakter yang bego. Aku hanya enggak cocok dengan pilihan-pilihan berikutanya yang dilakukan oleh film. Yang tampak seperti geliat untuk keluar dari sesuatu yang generic tapi tidak berhasil. Over-the-top yang dihasilkan jadi terasa awkward. Film ini masih seru untuk dimasukkan ke daftar tontonan pengisi Halloween nanti. Tapi jika kalian mengincar sesuatu yang lebih unik, maka film ini bakal terasa biasa-biasa aja. Jangan khawatir. Kalian gak sendirian soal itu.
The Palace of Wisdom gives 6 out of 10 gold stars for ALONE

 

 

 

 

 

That’s all we have for now.

Bagaimana kalian memaknai kesendirian? Pernahkah kalian menghilang dari semua orang beberapa waktu untuk menenangkan diri atau semacamnya?

Share  with us in the comments 

Remember, in life there are winners.
And there are losers.

 

 

 

We?
We are the longest reigning BLOG KRITIK FILM TERPILIH PIALA MAYA

Gold Rush: Clash of Champions 2020 Review


 
 
Dulu bernama Night of Champions, dan buatku pay-per-view ini selalu punya pesona tersendiri. Karena ini adalah malam di mana semua pemegang sabuk di WWE turun ke arena untuk bertanding mempertaruhkan kejuaraan mereka masing-masing. Konsep ini menciptakan kesan bahwa kejuaraan tersebut benar-benar sakral. Buat para jawara, ini adalah ajang pembuktian. Buat para penantang, tentulah acara ini kepentingannya lebih grande lagi, sebab ini adalah kesempatan besar bagi mereka. Dan bagi sebagian besar superstar (at least, yang feud dan storyline mereka digarap dengan sungguh-sungguh), match di Clash of Champions selalu sangat personal. Terakhir, buat kita sebagai penonton, well, buatku menonton Clash of Champions ini terasa seperti ngeliat event boss-fight video game yang beruntun.

Klop Gladiator banget Clash of Champions diadain di Thunderdome!!

 
 
Tentu saja semua kesan tersebut berasal dari baiknya build up yang dilakukan oleh WWE terhadap bukan hanya para superstar (juara dan penantang), tapi juga ‘drama’ di antara mereka. Dan untuk tahun ini, Clash of Champions punya satu storyline yang digarap paling menarik di antara semua. Karena dia juga adalah yang paling fresh. Yang kita bicarakan di sini adalah pertandingan antara Roman Reigns mempertahankan sabuk Universal melawan salah satu saudara sepupu kembarnya; Jey Uso. Inceran WWE tentu saja adalah cerita gede yang melibatkan salah satu keluarga paling gede dalam sejarah dunia gulat. Yakni keluarga Samoa yang sudah generasi bergenerasi bekerja sebagai penampil untuk bisnis gulat hiburan. Heritage yang bisa ditarik dari Wild Samoa, ke Yokozuna, ke Rikishi. Umaga. Dan tentu saja The Rock. This family means money. This family means business. Maka WWE menyiapkan cerita dari keluarga tersebut untuk generasi sekarang. Roman Reigns. Dan Uso. Reigns putra dari Sika. Kembar Uso putra dari Rikishi. They are part of the Samoa’s Bloodline. Reigns dan Jey tumbuh bersama, di lingkungan wrestling. WWE membuat dua ‘ahli waris’ itu beradu. Membuatnya personal bagi kedua superstar.

Karena sabuk juara yang diperebutkan di sini bukan saja merepresentasikan siapa yang terkuat. Lebih dari pada itu, bagi kedua pegulat muda ini, sabuk itu adalah simbol kekuasaan. Pemimpin dalam keluarga besar mereka. Para komentator menyebutnya sebagai Penentuan Kepala Suku.

 
WWE bisa saja membuat match ini sebagai cerita underdog yang menarik. Jey sama sekali belum pernah memenangi kejuaraan solo, sementara sepupunya itu sudah malang melintang di kejuaraan dunia. Kalian yang niat ngitungin pasti tahu udah ada tujuh championship reigns di bawah kepimpinan Roman Reigns. Jey selama ini selalu bermain di divisi tag team berpasangan ama saudara kembarnya, Jimmy. Sementara Roman Reigns sudah jadi top single star bahkan saat dia merupakan bagian dari grup/stable. Motivasi Jey di sini pun cukup dramatis; dia mau mengubah pertanyaan ‘dia kembar yang mana?’, dia ingin supaya orang mengenal dirinya sebagai juara. Namun WWE sudah kukuh untuk membuat ini adalah cerita tentang Roman Reigns. Cerita tentang sisi gelap Reigns yang belum pernah kita lihat. Cerita bahwa Reigns begitu tinggi sehingga dia merasa perlu untuk diakui sebagai Kepala Suku alias The Tribal Chief. Pilihan ini tadinya kupikir bakal membuat storyline ini menjadi kurang nendang karena predictable. Tapi spektakular tetaplah spektakular. Karena WWE paham pada where the money is, dan eksekusi cerita ini pada Clash of Champions benar-benar luar biasa.
Mengutip sedikit jargon seorang pegulat paling ‘nyetrum(?)’; “It doesn’t matter!” Gak peduli kalo hasil akhirnya ketebak. Yang penting adalah bagaimana hasil tersebut disampaikan kepada kita. Roman Reigns melawan Jey Uso sukses berat dari segi penceritaan, dengan didukung juga oleh aksi ring yang benar-benar intens. WWE mempersembahkannya dengan sedramatik mungkin. Untuk membantu mengomunikasikan perubahan karakternya, Roman Reigns menggunakan approach bertanding sambil bicara. Dan ini benar-benar membantu kita untuk melihat Reigns sebagai pribadi yang telah berubah. Karena Reigns sebelum ini enggak pernah banyak omong, ataupun dia juga gak pernah melepas vest ‘armor’nya. Aksi yang disuguhkan menambah banyak kepada bobot cerita dan karakter. Bahkan sekuen Jey fired up aja dibuat sedemikian intens dengan Cole berteriak-teriak takjub dari meja komentator “He’s gonna do it! He’s gonna do it!!”. WWE lantas dengan sengaja mengangkat pertanyaan untuk menambah layer drama dengan membuat Reigns kick out pake gerakan yang ngelow-blow Jey. Sengaja atau tidak? Apakah Reigns perlu sampai curang untuk menang? Ending partai ini juga tak kalah spektakular dalam bercerita karena menampilkan adegan yang subtil buat Roman Reigns saat Jimmy datang menggunakan tubuhnya sebagai ‘shield’ untuk melindungi Jey dari pukulan.
Selain Jey, ada satu lagi superstar yang ‘naik kelas’. Tampil pertama kali sebagai penantang dalam perebutan gelar juara wanita, Zelina Vega memainkan perannya dengan maksimal. Membuat kita melihatnya sebagai penantang yang legit untuk juara sekaliber Asuka. Well, cerita pertandingan ini memang tentang Asuka yang sedikit ‘kaget’ akan kebolehan Zelina; Asuka diposisikan seperti kita; dia sedikit go easy on Zelina, tapi nyatanya dia harus mengerahkan tenaga lebih untuk menundukkan Zelina. Aku senang feud ini masih berlanjut karena rotasi karakter itu benar-benar kelihatan. WWE tidak lagi terlalu kentara memakai pemain-pemain yang itu-itu saja. Satu kekurangan buatku adalah betapa cepatnya Zelina tap out. Apollo Crews juga dibuat secepat itu tap out kepada kuncian Bobby Lashley di Kejuaraan United States. Sebaiknya mereka bertahan sedikit lebih lama sebelum tap out untuk memperlihatkan determinasi dan perjuangan itu kepada kita.

Nonton ini dijamin kita gak perlu pasang mata boboho kayak Jeff Hardy

 
Selain itu, ada dua lagi match yang berlangsung sangat fun. Yakni Kejuaraan Intercontinental yang dilangsungkan sebagai Ladder Match dan Kejuaraan WWE dalam Ambulance Match. Kalolah ada juara terkreatif, maka aku jelas akan menobatkan titel itu kepada Ladder Match di sini. Sami Zayn, Jeff Hardy, dan AJ Styles sudah barang tentu mampu melakukan aksi-aksi yang bikin tahan napas dengan tangga. Namun di match ini mereka bahkan bekerja dengan lebih kreatif lagi. Gimmick boleh jadi kuat di sini, tapi dilakukan dengan sangat unik dan menghibur. Belum pernah aku melihat taktik memborgol orang ke tangga lewat lubang kupingnya ataupun memborgol lawan ke tangan sendiri. Match ini sungguh original karenanya. Ambulance Match antara Drew McIntyre melawan Randy Orton juga sebrutal dan seasik itu. Spot ketika McIntyre terbanting keras ke kaca depan ambulans (punggungnya ampe luka-luka!) bakal membuat kita bernostalgia ke era gulat hardcore. Selebihnya, Ambulance Match juga kuat di gimmick. Beberapa superstar legend yang ‘dimatikan’ oleh Orton sepanjang build up ke match ini sejak berbulan yang lalu, bergantian muncul untuk membalas dendam kepada Orton. WWE menggunakan aturan No-DQ dan bertarung hingga ke backstage sebagai device untuk berkreasi dengan kemunculan mereka. I kinda wished mereka ngetwist sedikit atau apa, like, buat Ric Flair di akhir namun ternyata malah menyerang McIntyre, tapi aku cukup senang dengan mereka membuat Ric Flair sebagai supir ambulans yang membawa Orton yang kalah keluar arena. Karena buatku itu juga masih bisa dimaknai ambigu sebagai Flair membawa Orton dan menyelamatkannya. Seriously, aku menolak untuk percaya Flair gak up to something bad hahaha…
Jika bukan karena pandemi, tentulah acara ini bakal lebih seru lagi. Clash of Champions terpaksa meng-cut dua pertandingan karena superstar yang terlibat di dalamnya tidak diijinkan bertanding karena ‘masalah medis’. Shayna Baszler dan Nia Jax (meski ini aku curiga jangan-jangan ditarik karena Nia Jax masih sodaraan ama Reigns dan Jey sehingga WWE gak mau menarik perhatian kita ke arah sana). Dan Nikki Cross. ‘Mitigasi bencana’ WWE untungnya cukup cepat tanggap. Match Bayley dengan Cross diganti menjadi Bayley melawan Asuka (dobel duty!). Intensitas storylinenya tetap hidup, dan masih nyambung ketika WWE butuh ‘cutscene’ kemunculan Sasha Banks. From the looks of it, WWE sepertinya mengincar pertandingan Hell in a Cell antara Bayley dan Sasha bulan depan. Yang membuat episode Sasha melawan four horsewomen di HIAC terus berlanjut.
Toh WWE cukup tersandung juga ketika terjadi ‘bencana’ yang cukup mendadak. Ending Kejuaraan Tag Team antara Street Profits melawan Andrade dan Angel Garza tampak begitu awkward. Matchnya dihentikan prematur karena Garza mengalami cedera saat melakukan Knee Strike (ketarik terlalu jauh kayaknya uratnya). Namun komunikasi antara semua pihak di ring tidak berhasil dilakukan dengan mulus. Andrade tetap kick out saat wasit seharusnya menghitung sampai tiga. Bahkan Angelo Dawkins pun tampak kaget dan sedikit emosi sebelum akhirnya sadar dengan kondisi Garza di luar ring.
 
 
Dikawangi oleh dua match yang sangat menghibur dan dramatik di awal dan akhir match, menonton Clash of Champions 2020 benar-benar terasa seperti naik wahana superseru. Tadinya kupikir karena pertandingannya berkelas semua maka WWE akan mengambil arahan klasik dan menjadikannya serius dan sesuai format standar. Tapi ternyata ada banyak hal kreatif dilakukan. Ada banyak gimmick yang dipakai, tapi tidak membuat pertandingan berkurang urgency ataupun kepentingannya. Bahkan dengan perubahan di last-minute, WWE masih mampu kembali asik setelah tersandung tersebut. The Palace of Wisdom menobatkan Tribal Fight antara Roman Reigns melawan Jey Uso sebagai MATCH OF THE NIGHT 
 
 
 
 
Full Results:
1. INTERCONTINENTAL CHAMPIONSHIP TRIPLE THREAT LADDER MATCH Sami Zayn membuktikan bahwa dia juara sesungguhnya dengan mengakali Jeff Hardy dan AJ Styles
2. RAW  WOMEN’S CHAMPIONSHIP Asuka bikin Zelina Vega tap out
3. UNITED STATES CHAMPIONSHIP Bobby Lashley retains over Apollo Crews
4. RAW TAG TEAM CHAMPIONSHIP Street Profits unggul lagi atas Andrade dan Angel Garza
5. SMACKDOWN WOMEN’S CHAMPIONSHIP Bayley nyelametin sabuknya dari Asuka 
6. WWE CHAMPIONSHIP AMBULANCE MATCH Juara bertahan Drew McIntyre masukin Randy Orton ke ambulans
7. UNIVERSAL CHAMPIONSHIP Romain Reigns ngalahin Jey Uso ampe babak belur 
 
 
 
That’s all we have for now.
Remember, in life there are winners.
And there are losers.
 
 
 
 
 
We are the longest reigning BLOG KRITIK FILM TERPILIH PIALA MAYA

ANTEBELLUM Review

“The more things change the more they stay the same”
 

 
Sinopsis resminya (bisa dilihat di IMDB) menyebutkan bahwa Antebellum ini adalah cerita tentang “Veronica Henley, seorang penulis ternama, mendapati dirinya terjebak dalam kenyataan mengerikan yang memaksanya untuk menghadapi masa lalu, sekarang, dan masa depan – sebelum semuanya terlambat.” Supaya makin seru, aku mau memperinci sedikit bahwa Veronica si penulis itu sepulang dari kumpul cantik bersama sahabat mendapati dirinya terbangun di sebuah perkebunan, berisi prajurit kulit putih yang membentak-bentak, memanggil dirinya dengan nama Edan dan memaksanya bersama sejumlah ras kulit hitam lain untuk memetik kapas di ladang. Mereka tak segan berbuat kasar dan tak berprikemanusiaan. Veronica ternyata menghidupi kembali hal yang ia pertentangkan di bukunya; yakni perbudakan jaman dahulu. Dan dia harus segera memikirkan cara keluar dari masa lalu mengerikan tersebut dan kembali ke masa modern.
Pertanyaan terbesar yang hadir berkenaan dengan menonton film ini adalah bukan apa yang sebenarnya terjadi kepada Veronica. Melainkan bagaimana bisa film ini segagal itu dalam menjelmakan sinopsis yang sederhana-tapi-menarik itu menjadi satu tubuh cerita yang enak untuk diikuti. Karena Antebellum jelas-jelas bukan cerita sederhana-tapi-menarik. Arahan sutradara Gerard Bush dan Christopher Renz mengincar kepada twist alias kecohan. Membuat cerita ini menjadi ribet dan alih-alih membuat kita terpesona pada kecerdasan pengungkapan, Antebellum ini malah membuat kita mencak-mencak sambil geleng-geleng kepala.

ente udah ngerti bellum?

 
Struktur narasinya diacak sedemikian rupa sehingga, saat menonton ini tuh kita rasanya gatel untuk mengembalikan keping-keping itu ke susunan yang sepatutnya. Antebellum tampak ingin meneladani karya-karya M. Night Shyamalan, atau setidaknya pengen jadi sepinter ‘kakak-kakak’ seprodusernya; Get Out dan Us. Yang memjadikan ‘kejutan besar’ sebagai senjata utama. Hanya saja, film ini lupa untuk dapat membuat kejutan tadi benar-benar berarti. Supaya twist dapat berefek dan membuat penonton terheran-heran kagum, kuncinya bukan pada twist itu sendiri. Melainkan pada cara menghantarkannya. Begini, bayangkan sebuah jalan aspal. Tikungan yang bikin kita surprise adalah tikungan yang muncul ‘tiba-tiba’. Dan ‘tiba-tiba’ itu bukan seberapa ngelingker atau seberapa tajam si tikungan. Melainkan bagaimana kondisi jalan itu sebelum sampai ke tikungan; misalnya jalanan yang panjang dan lurus lalu tiba-tiba ia berkelok. Jalanan yang lurus nan panjang itulah yang ‘menipu’ kita. ‘Jalanan lurus nan panjang’ itulah yang justru tidak dipunya oleh Antebellum.
Karena sedari awal, film ini sudah berkelok. Babak pertama cerita mengambil panggung saat Janelle Monae sudah sebagai Eden. Dalam artian, cerita bermula di perkebunan tempat para white supremacist mengazab manusia yang berkulit berbeda dari mereka. Dengan segala bukti visual yang diperlihatkan, kita yang nonton diarahkan untuk menyangka cerita ini berada di masa lalu. Kekerasan dan kerasisan parah itu membangun kita untuk mulai terinvest sama karakter-karakter seperti Eden, atau ke seorang pria yang pasangannya ditembak di sekuen pembuka, atau ke seorang wanita yang tengah mengandung. Tiga-puluh menit kemudian, ketika kita sudah siap untuk sekuen ‘first try’ alias ketika stake mulai meningkat, kita penasaran langkah apa yang dilakukan Eden untuk bertahan satu hari penyiksaan berikutnya, cerita melompat. Pindah periode ketika Janelle Monae kini dipanggil Veronica – sesuai dengan sinopsis. Kita lalu melihat set up lagi; kali ini set up di kehidupan modern dengan hotel dan handphone dan uber; jauh dari kereta kuda dan kebun terbuka di babak pertama. Jadi film membuat kita seperti merasakan babak pertama dua kali dengan set up seperti begini. Tensi cerita lepas dan tergantikan oleh kebingungan. Cerita seperti meniatkan untuk kita menerka teka-teki apakah Eden mimpi tentang masa depan, atau dia terbangun menjadi seorang yang lain, atau apakah sebaliknya Veronica mimpi mengenai leluhur. Masalahnya adalah tidak satupun dari pilihan jawaban yang terpikirkan pada titik kita menonton saat itu masuk di akal.
Di babak ketiga, cerita membawa kita kembali ke Eden dan baru semua misteri perlahan bisa kita jawab. Namun semua itu sudah terlambat. Setelah kita mengerti, cerita tak pernah terasa ‘wah’ karena kita sudah burned out oleh dua set up. Dan parahnya lagi, setelah mengerti ceritanya, si film ini sendiri terasa biasa aja karena dia memang tidak punya banyak selain kelokan dan misteri susunan cerita tersebut. Sebelum ngomongin soal isu atau gagasan yang diangkat – yang memang relevan, tapi gak terasa menohok karena diceritakan dengan begitu fantastis dan terlalu klise – aku mau nyumbang saran dulu soal struktur narasi Antebellum. Menurutku jika film ini mengabaikan kepentingan ngetwist penonton dan lebih memilih untuk menguatkan drama dan kebingungan karakter, maka memang seharusnya alurnya dibuat linear saja. Mulai dengan Veronica, lalu adegan yang menyebabkan dia black out, dan kemudian barulah dia terbangun seperti pada babak pertama film. Dengan begitu cerita bisa akan berlanjut dengan narasi si Veronica berusaha mencari tahu apa yang terjadi – pertanyaan apakah dia mundur ke masa lalu atau apakah dia mimpi seperti mimpi Alice ke dunia ajaib akan personally melekat ke dia. Menyaksikan Veronica menguak ini tentunya emotionally akan lebih dramatis dan mengundang, ketimbang membuat hanya penonton yang terbingung-bingung. Garis nyata dan fantasi itu bisa semakin blur. Lebih bagus lagi kalo semua teman-teman Veronica juga tampak ada di dunia Eden, sebagai orang lain.
Musiknya ngingetin sama musik kartun X-Men

 
Karena teman-teman Veronica itu adalah bagian dari isu yang digambarkan oleh film ini. Antebellum mengusung pertanyaan seputar perlakuan timpang yang dilakukan orang kepada orang lain yang berbeda dengannya. Perlakuan yang cenderung kasar atau merendahkan. Film ini tampak memparalelkan kejadian pada supposedly dua kurun waktu berbeda. Pada ‘dunia’ Eden, orang kulit putih semena-mena. Dan pada ‘dunia’ Veronica kita lihat orang kulit putih yang jadi kelas pekerja, bahkan dihardik-hardik oleh salah seorang teman Veronica. Film seperti ingin menunjukkan ketika orang sudah mulai banyak aware terhadap rasisme, misalnya, itu bukan berarti praktik-praktiknya hilang menyeluruh. Hal ironi yang dicontohkan oleh film ini adalah soal acara ‘reenactment’. Acara yang digelar untuk memperingati sejarah, dengan langsung bermain peran sesuai dengan zaman yang di-reenact. Dalam film ini, acara seperti itu ditambahkan volume horornya, dibuat sebagai ‘sarana’ bagi white supremacist untuk membunuhi orang-orang kulit hitam. Jadi sebenarnya sekarang pun orang masih mengakui pengotak-kotakan tersebut. Veronica saja menulis buku berjudul ‘Liberation over Assimilation’, seolah ia percaya asimilasi itu cuma kedok.

Meskipun waktu sudah membuat zaman berubah, banyak hal berubah, namun beberapa hal masih tetap sama. Perilaku manusia yang mementingkan kepentingan golongan, itu masih ada. Perilaku diskriminasi, juga masih ada. Hanya bentuk dan intensitasnya saja yang mungkin berbeda.

 
 
Gaya visual yang dipunya oleh film ini tenggelam di balik kekerasan maupun pemberdayaan yang keduanya sama-sama tampak superfisial tersebut. Tracking shot panjang yang dilakukan dengan precise di adegan pembuka itu adalah satu-satunya hal yang keren yang dilakukan oleh film ini buatku. Slow-motion yang dipake sebagai penutup adegan itu juga dilakukan dengan dramatis. Kupikir film ini bakal jadi seepik itu hingga akhir. Ternyata tidak. Dramanya terasa kosong, adegan-adegan berikutnya tampak biasa saja dan hanya fokus ke kekerasan demi kekerasan. Terlebih karena tiga puluh menit berikutnya semua itu seperti sirna. Narasinya yang tak beraturan benar-benar menjatuhkan film ini. Strukturnya hanya digunakan untuk membuat kita bengong, tanpa mampu melekatkan rasa apa-apa
The Palace of Wisdom gives 3 out of 10 gold stars for ANTEBELLUM

 

 
 
 

 

That’s all we have for now.
Apakah kita benar-benar doomed to repeat history?
Share  with us in the comments 
Remember, in life there are winners.
And there are losers.
 

 
 
We?
We are the longest reigning BLOG KRITIK FILM TERPILIH PIALA MAYA